Rechercher dans ce blog

Kamis, 30 November 2023

Resep Bubur Tahu Brokoli, Sarapan Sehat untuk MPASI Usia 7 Bulan - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Bubur mpasi bisa diberikan buah hati mulai umur enam bulan, pastikan teksturnya benar-benar lembut.

Kamu bisa membuat bubur tahu brokoli untuk makan siang buah hati, dibuat dengan bahan beras putih, brokoli, tahu tawar, ASI, dan air.

Cara membuat bubur tahu brokoli ini mudah dengan resep di bawah ini, dikutip dari buku "365 Menu Sukses MP-ASI selama 1 tahun Bayi Usia 7-18 bulan" (2014) karya Hindah J. Muaris terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

Bahan:

  • 50 gram beras putih, cuci bersih, rendam sebentar, tiriskan
  • 50 gram brokoli, petik kuntum, cuci bersih, rebus
  • 50 gram tahu tawar, cuci bersih, rebus
  • 100 ml ASI
  • 200 ml air untuk merebus

Baca juga:

Cara membuat bubur tahu brokoli:

1. Rebus air, masukkan beras, dan masak hingga lunak.

2. Masukkan brokoli, masak sejenak, masukkan tahu, aduk rata. Angkat.

Haluskan dalam blender atau tekan-tekan dengan sendok di dalam saringan kawat, campur dengan susu, blender hingga agak bertekstur.

3. Sajikan hangat.

Buku "365 Menu Sukses MP-ASI selama 1 tahun Bayi Usia 7-18 bulan" (2014) karya Hindah J. Muaris terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

Adblock test (Why?)


Resep Bubur Tahu Brokoli, Sarapan Sehat untuk MPASI Usia 7 Bulan - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Inilah 6 Resep Jus Semangka untuk Menurunkan Kolesterol dan Tekanan Darah Tinggi - radarpekalongan.disway.id - Radar Pekalongan Disway

Inilah 6 Resep Jus Semangka untuk Menurunkan Kolesterol dan Tekanan Darah Tinggi

resep jus semangka untuk menurunkan kolesterol dan darah tinggi--freepik.com/topntp26

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Pada artikel ini kita akan membahas tentang pilihan resep jus semangka untuk menurunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi

Semangka tidak hanya manis dan segar untuk dimakan, tetapi juga sangat baik dalam menurunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi. 

Kandungan L-citrulline dalam semangka dapat membantu melebarkan dan merelaksasi pembuluh darah sehingga dapat melancarkan peredaran darah dan mencegah penggumpalan darah akibat kolesterol.

Likopen sebagai antioksidan kuat yang memberikan warna merah pada semangka juga sangat baik untuk menangkal radikal bebas. 

Sementara itu, fitosterol dalam semangka dapat menghambat penyerapan kolesterol dalam usus sehingga dapat dikeluarkan dari tubuh.

Kandungan gulanya mungkin cukup banyak sehingga kurang baik dikonsumsi secara rutin bagi penderita diabetes. Namun jika kamu ingin menurunkan kolesterol dan tekanan darah tinggi, yuk coba resep jus semangka berikut ini!

BACA JUGA:5 Resep Jus Pepaya Segar untuk Menurunkan Kolesterol dan Asam Urat, Turunkan Kolesterol secara Alami

BACA JUGA:3 Resep Sarapan Rendah Kolesterol, Praktis dan Mudah Dibuat, Efektif Turunkan Kolesterol secara Alami

Resep Jus Semangka untuk Menurunkan Kolesterol dan Tekanan Darah Tinggi

1. Resep Jus Semangka Sederhana

Bahan-bahan

- 200 gram semangka yang sudah dikupas

- 100 ml air es

- 1 sendok teh air jeruk nipis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Adblock test (Why?)


Inilah 6 Resep Jus Semangka untuk Menurunkan Kolesterol dan Tekanan Darah Tinggi - radarpekalongan.disway.id - Radar Pekalongan Disway
Read More

Resep Sarang Semut Lembut Kenyal dan Berserat, Mudah Diikuti Pemula Pas Legitnya Cocok untuk Jualan - Koran Gala - Koran gala

KORAN GALA - Kudapan klasik kue sarang semut atau bolu karamel yang lembut kenyal dengan cta rasa manis legit masih jadi favorit.

Legit, kenyal, dan harum, baiknya kue sarang semut dipotong setelah dingin agar kokoh dan rapi.

Enak jadi kudapan bersama keluarga, kue sarang semut juga pas untuk hantaran atau ide jualan.

Dengan bahan yang terbilang sederhana dan cara membuat yang mudah diikuti, kalian juga bisa menikmati kue sarang semut kapan saja. Penasaran kan?

Baca Juga: Resep Dadar Gulung Tanpa Telur Lembut dan Berpori, Mudah Diikuti Bisa Pake Pewarna Cocok untuk Pemula atau Jualan

Berikut resep kue sarang semut atau bolu karamel klasik yang mudah diikuti dengan hasil empuk, lembut dan manis legit:

Bahan 

- 500 gram gula pasir 

- 500 ml air panas 

- 5 telur 

- 150 gram tepung terigu 

- 150 gram tepung tapioka 

- 200 ml susu kental manis 

- 200 gram butter (mentega), cairkan 

Adblock test (Why?)


Resep Sarang Semut Lembut Kenyal dan Berserat, Mudah Diikuti Pemula Pas Legitnya Cocok untuk Jualan - Koran Gala - Koran gala
Read More

Rabu, 29 November 2023

2 Resep Karedok Kacang, Salad Mentah Khas Tanah Sunda yang Menyegarkan - KONTAN

MOMSMONEY.ID - Karedok merupakan makanan khas Tanah Sunda yang berisi aneka sayuran, disajikan dengan bumbu kacang.

karedok berbeda dari gado-gado. Apabila gado-gado berisi sayuran matang yang disiram bumbu kacang, maka sayuran pada Karedok wajib disajikan dalam keadaan mentah.

Biasanya karedok berisi sayuran seperti terong, tauge, mentimun, ubi, hingga kol. Sementara bumbu kacangnya dibuat dari campuran gula, terasi, garam, hingga cabai merah.

Baca Juga: Resep Rujak Juhi, Jajanan Langka dari Betawi Berisi Mi Kuning dan Taburan Cumi Kering

Bagi yang penasaran dengan rasa dari Karedok, mari membuatnya sendiri dengan 2 resep berikut ini.

1. Resep Karedok

Karedok ala Primarasa bisa dibuat untuk 4 porsi, hanya dalam waktu 30 menit. Ini dia resepnya

Bahan

  • 150 g ubi merah
  • 100 g kacang panjang
  • 100 g kol
  • 100 g taoge
  • 150 g mentimun
  • 2 buah terung bulat (terung gelatik)
  • 50 g daun kemangi

Baca Juga: Resep Cilok Bumbu Kacang Super Kenyal, Enak Disantap Saat Masih Panas

Bumbu

  • 2 buah cabai merah
  • 2 – 3 buah cabai rawit
  • 2 siung bawang putih
  • 10 cm kencur
  • 1½ sdt garam
  • 1 sdt terasi sangrai
  • 100 g gula merah, sisir
  • 250 g kacang tanah sangrai/goreng
  • 4 sdm cuka aren
  • ± 75 ml air matang

Cara bikin karedok:

  1. Kupas ubi, lalu iris bentuk batang korek api. Iris melintang kacang panjang dan kol ukuran ½ cm. Buang akar taoge, iris tipis mentimun, belah-belah atau iris tipis terung, dan siangi daun kemangi, sisihkan. 
  2. Bumbu: Gerus cabai merah, cabai rawit, bawang putih, kencur, garam, terasi, dan gula merah hingga halus.
  3. Masukkan kacang tanah, gerus secara bertahap hingga halus dan tercampur. Tambahkan cuka dan air matang sambil diaduk hingga bumbu rata
  4. Masukkan sayuran iris ke dalam mangkuk besar, tuang bumbu kacang, aduk hingga seluruh bahan terlumuri bumbu. 
  5. Pindahkan karedok ke atas piring saji, hidangkan segera. Atau, campur bumbu dan sayuran iris di dalam cobek, baru pindahkan ke atas piring saji. Hidangkan karedok untuk disantap.

Baca Juga: Resep Lotek Tahu Sayuran Khas Bandung, Makin Nikmat Ditambah Kerupuk Putih

Karedok

Baca Juga: Resep Sarapan Nasi Pecel Nikmat di Rumah, Lengkap dengan Rempeyek Krispi

2. Resep Karedok Bumbu Kacang

Resep Karedok Bumbu Kacang kali ini sangat mudah dibuat. Hanya perlu meluangkan waktu selama 16 menit saja, Moms dapat menyajikan 4 porsi Karedok lezat.

Mari simak resep Karedok Bumbu Kacang yang dilansir dari laman Maggi.

Bahan:

  • 1 buah mentimun, kupas & iris
  • 50 gram tauge, cuci bersih
  • 50 gram kol, iris halus
  • 50 gram kacang panjang
  • 50 gram terong hijau, iris
  • 2 batang kemangi, siangi

Bumbu halus (haluskan)

  • 100 gram kacang tanah goreng
  • 6 buah cabai rawit merah
  • 50 ml air
  • 50 gram kentang rebus
  • 25 gram gula merah
  • 2 cm kencur
  • ¾ kaldu ayam
  • 1 buah jeruk purut

Cara Masak Karedok Bumbu Kacang:

  1. Ulek cabai rawit, kencur, dan bawang putih hingga halus.
  2. Masukkan kacang tanah, lalu ulek kembali hingga halus. Masukkan gula merah dan kentang rebus, lalu ulek kembali hingga halus.
  3. Masukkan air, perasan jeruk purut, dan penyedap. Aduk rata.
  4. Masukkan semua sayuran mentah yang sudah diiris. Aduk rata.
  5. Sajikan Karedok bersama Bumbu Kacang di atas piring. Karedok Bumbu Kacang siap dinikmati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Adblock test (Why?)


2 Resep Karedok Kacang, Salad Mentah Khas Tanah Sunda yang Menyegarkan - KONTAN
Read More

Yuk Bikin Sendiri! Inilah 7 Manfaat dan Resep Jus Wortel untuk Kesehatan Mata Remaja Hingga Lansia - radarpekalongan.disway.id - Radar Pekalongan Disway

Yuk Bikin Sendiri! Inilah 7 Manfaat dan Resep Jus Wortel untuk Kesehatan Mata Remaja Hingga Lansia

manfaat jus wortel untuk kesehatan mata remaja hingga lansia-ilustrasi manfaat jus wortel untuk kesehatan mata remaja hingga lansia-freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Selain memiliki rasa yang lezat, ada banyak manfaat jus wortel untuk kesehatan mata remaja hingga lansia. Hal ini dikarenakan sayuran ini memiliki banyak kandungan yang baik untuk tubuh

Adapun beberapa manfaat jus wortel untuk kesehatan mata remaja hingga lansia  yakni sebagai berikut

1. Mencegah Katarak dan generasi makula

Manfaat jus wortel untuk kesehatan mata satu ini baik untuk para lansia. Manfaat ini adalah mencegah katarak dan generasi makula.

Manfaat jus wortel yang satu ini berkat senyawa lutein yang terkandung di dalamnya. Sayuran ini juga kaya akan beta karoten yaitu pigmen karotenoid yang merupakan prekursor penting dalam vitamin A.

BACA JUGA:Ternyata Ini Dia 8 Manfaat Mentimun untuk Kesehatan Mata, Bisa Cegah Katarak

BACA JUGA:Mata Sehat dan Jernih! Inilah 6 Produk Multivitamin untuk Kesehatan Mata Anak yang Wajib Bunda Ketahui

2. Memperjelas Penglihatan Saat Malam Hari

Berdasarkan penelitian yang diunggah oleh Community Eye Heath Jornal menyatakan bahwa tidak tercukupinya vitamin A dapat menyebabkan penglihatan yang buruk, terutama di malam hari.

Risiko kondisi tersebut bisa dihindari yakni denan meminum jus wortel secara rutin setiap harinya.

Tidak hanya itu saja, wortel ini juga mengandung antioksidan lutein dan zeaxanthin yang mana dapat membantu mencegah degenerasi makula akibat usia lanjut.

3. Menurunkan Risiko Mata Minus

Manfaat jus wortel untuk kesehatan mata yang selanjutnya adalah menurunkan risiko mata minus.

BACA JUGA:Lansia Wajib Tahu! Inilah 5 Jus Buah yang Baik untuk Kesehatan Mata dan Mencegah Katarak

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Adblock test (Why?)


Yuk Bikin Sendiri! Inilah 7 Manfaat dan Resep Jus Wortel untuk Kesehatan Mata Remaja Hingga Lansia - radarpekalongan.disway.id - Radar Pekalongan Disway
Read More

Ampuh Usir Kolesterol Jahat! Inilah 7 Resep Jus Timun untuk Menurunkan Kolesterol yang Lezat dan Segar - radarpekalongan.disway.id - Radar Pekalongan Disway

Ampuh Usir Kolesterol Jahat! Inilah 7 Resep Jus Timun untuk Menurunkan Kolesterol yang Lezat dan Segar

resep jus timun untuk menurunkan kolesterol-ilustrasi resep jus timun untuk menurunkan kolesterol-freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Yuk cari tahu bagaiaman resep jus timun untuk menurunkan kolesterol agar disukai banyak orang. Karena, meskipun memiliki banyak khasiat, mentimum merupakan salah satu jenis buah yang kurang disukai banyak orang.

Berikut ini beberapa resep jus timun dengan beberapa kombinasi buah lainnya yang bisa kalian coba sebagai penurun kolesterol jahat.

1. Infused Water

Kalian bisa membuat infused water mentimun yang dicampur dengan irisan lemon untuk menurunkan kolesterol.

Caranya, kalian cukup memasukkan irisan mentimun yang sudah dikupas dan irisan lemon yang sebelumnya sudah dicuci terlebih dahulu.

BACA JUGA:Jarang yang Tahu, Manfaat Jus Timun untuk Kesehatan Tubuh Lansia 60 Tahun

BACA JUGA:6 Pilihan Jus Sayur Terbaik untuk Lansia Mengandung Vitamin D

Kemudian masukkan irisan terebut ke dalam sebotol air matang.

Simpan air rendaman tersebut selama kurang lebih 12 jam dan kalian pun bisa langsung menikmatinya.

2.  Jus Timun dan Lemon

Selain dijadikan infused water sebagai obat alami penurun kolesterol, kalian juga bisa membuat kedua bahan tersebut menjadi jus. 

Cara membuatnya pun cukup mudah. Di sini kalian hanya perlu menyiapkan bahan-bahan sebagai berikut

BACA JUGA:10 Jus Buah dan Sayuran yang Menyehatkan Tubuh Lansia, Anti Tulang Linu di Usia Tua

BACA JUGA:Begini Cara Membuat Resep Jus Seledri Penurun Kolesterol Tinggi, Efektif Turunkan Kolesterol secara Alami

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Adblock test (Why?)


Ampuh Usir Kolesterol Jahat! Inilah 7 Resep Jus Timun untuk Menurunkan Kolesterol yang Lezat dan Segar - radarpekalongan.disway.id - Radar Pekalongan Disway
Read More

RESEP: Mudahnya Membuat Serabi Notosuman, Anda Tidak Perlu Khawatir Gagal - Viva.co

Rabu, 29 November 2023 - 23:25 WIB

Malang, WISATA – Lezatnya serabi notosuman tidak diragukan lagi. Makanan tradisional Indonesia yang diperkirakan sudah ada sejak zaman Kerajaan Mataram ini banyak dikenal orang dan sangat enak dimakan sebagai sarapan. Rasa serabi notosuman yang manis, gurih dan lembut membuatnya digemari semua kalangan.

Baca Juga :

RESEP: Nagasari, Kue Jadul yang Tetap Disukai Sepanjang Masa, Enak Dinikmati Sore Hari yang Sejuk

Serabi notosuman terbuat dari tepung beras, santan, gula ditambah daun pandan yang membuatnya wangi dan menerbitkan selera. Sejumput garam akan menyeimbangkan manisnya gula dan gurihnya santan. Dan makanan tradisional yang sederhana ini pun mudah dibuat, bahkan Anda tidak perlu khawatir gagal, karena tidak memerlukan teknik yang rumit.

Berikut ini resep serabi notosuman yang terkenal itu, Anda bisa membuat sendiri di rumah.

Baca Juga :

Prakiraan Cuaca Kota Semarang, Jawa Tengah, 30 November 2023

Bahan serabi: 

  • 650 ml santan
  • 100 gr gula pasir
  • 1 lembar daun pandan
  • 1 butir telur
  • 1 sdt ragi instan
  • 250 gr tepung beras
  • 15 gr tepung tapioka
  • ½ sdt garam

Bahan topping santan kental:

  • 250 ml santan kental
  • 15 gr gula pasir 
  • ½ sdt garam
  • 1 lembar daun pandan

Baca Juga :

Prakiraan Cuaca Kota Serang, Banten, 30 November 2023

Adblock test (Why?)


RESEP: Mudahnya Membuat Serabi Notosuman, Anda Tidak Perlu Khawatir Gagal - Viva.co
Read More

Selasa, 28 November 2023

Resep Nasi Goreng Ayam, MPASI umur 6 Bulan Sampai 1 Tahun - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Makanan pendamping ASI bisa diberikan pada bayi yang sudah memasuki usia enam bulan sampai satu tahun.

Kamu bisa membuat nasi goreng ayam, bisa diberikan kepasa bayi usia enam bulan sampai satu tahu, perbedaannya untuk bayi enam sampai delapan dilumatkan terlebih dahulu,

Nasi goreng ayam dimasak dengan bahan kacang polong, ayam giling, telur, wartel, bawang bombai, nasi putih, bawang putih, dan kecap.

Simak resep nasi goreng ayam berikut ini, dikutip dari buku "Kumpulan Resep Kelas Bayi Nyam-Nyam: Panduan Pemberian MP-ASI Sejak Hari Pertama Bayi Makan" (2020) karya dr. Ratih Ayu Wulandari, IBCLC terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga:

Bahan:

  • Nasi putih
  • Air
  • Kacang polong
  • Ayam giling
  • Telur ayam atau telur puyuh
  • Wortel iris

Bumbu:

  • Bawang bombai
  • Bawang putih
  • Sedikit garam
  • Sedikit merica dan 
  • sedikit kecap

Baca juga:

1. Iris bawang bombai dan bawang putih, tumis dengan mentega atau margarin atau minyak sampai wangi.

2. Masukkan ayam giling, kacang polong, wortel iris, dan nasi. Tambahkan air hingga seluruh bahan terendam. Masak sampai matang dan empuk.

3. Masukkan telur mentah, aduk rata. Masukkan sedikit garam, merica, dan sedikit kecap. Masak sampai bumbu menyerap.

4. Menu ini sudah terdiri dari empat bintang. Lumat untuk bayi enam sampai delapan bulan, kasar untuk usia sembilan sampai 11 bulan. 

Anak usia satu tahun sudah bisa makan nasi dengan tekstur dewasa.

Buku "Kumpulan Resep Kelas Bayi Nyam-Nyam: Panduan Pemberian MP-ASI Sejak Hari Pertama Bayi Makan" (2020) karya dr. Ratih Ayu Wulandari, IBCLC terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli online di Gramedia.com.

Adblock test (Why?)


Resep Nasi Goreng Ayam, MPASI umur 6 Bulan Sampai 1 Tahun - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Resep Tahu Acki Kukus, Sensasi Kekenyalan yang Membuat Lidah Bergoyang - Koran Gala - Koran gala

KORAN GALA - Tahu dan aci merupakan perpaduan yang sangat pas. Banyak jajanan yang lahir dari dua bahan tersebut.

Kali ini Koran Gala ingin menyajikan tahu aci kukus. Jika biasanya digoreng, tak ada salahnya dikukus untuk menghadirkan sensasi kekenyalan aci yang berbeda.

Cara membuatnya sangat mudah, hanya 4 langkah. Bahan-bahan yang dibutuhkan juga murah meriah.

Berikut ini resep tahu aci kukus:

Baca Juga: Preview Argentina vs Jerman: Claudio Echeverri vs Noach Darvich, Duel Bintang Masa Depan Sepak Bola Dunia

Bahan-Bahan:

10 buah tahu pong, belah dua
250 ml air mendidih

Bahan Isian:

1 tangkai seledri, iris tipis
1 tangkai daun bawang, iris tipis
37 gram tepung terigu
85 gram tepung kanji
1/2 sdt bawang putih bubuk
1/2 sdt lada bubuk
1/4 sdt gula
1/2 sdt garam
1/4 sdt kaldu bubuk

Baca Juga: 3 Cara Membuat Tempe Goreng Tepung Tetap Renyah dan Tidak Keras Meski Sudah Dingin

Cara Membuat:

1. Campur semua bahan isian. Tuang air sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.

2. Beri isian pada tahu.

3. Panaskan kukusan.

Adblock test (Why?)


Resep Tahu Acki Kukus, Sensasi Kekenyalan yang Membuat Lidah Bergoyang - Koran Gala - Koran gala
Read More

Resep Es Teh Tarik, Ide Jualan Kemasan Botol - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Ada minuman kekinian yang bisa kamu jadikan ide jualan di rumah. Es teh tarik dengan potongan es batu yang menyegarkan. Kamu bisa jual dalam kemasan botol dengan desain stiker yang menarik. 

Pada resep es teh tarik menjadi salah satu minuman hits dan populer dengan bahan yang bisa kamu beli di minimarket terdekat.

Selain itu, kamu juga bisa menambahkan penggunaan serutan jelly, boba, atau cincau sebagai isiannya. 

Ada lima penggunaan bahan yang bisa kamu siapkan. Dalam buku "Kursus Wirausaha: Menjadi Pengusaha Es Buah & Es Teh" (2013) oleh Yuyun Alamsyah terbitan Gramedia Pustaka Utama, kamu bisa ikuti resepnya untuk bikin 10 botol.

Baca juga:

Bahan 

  • 10 gram teh hitam 
  • 300 ml susu kental manis
  • 1500 ml air
  • 1500 ml es batu
  • 600 gram gula pasir
  1. Rebus sekitar 500 ml air hingga mendidih, tuang dalam teh hitam. Biarkan sampai air berubah warna, saring teh. 
  2. Kocok susu, air, gula pasir, dan teh hitam yang sudah disaring sampai tercampur rata. 
  3. Masukkan kocokkan dalam wadah saji. Campur dengan sisa air. Aduk hingga rata. 
  4. Cara penyajian: Ambil botol kemasan plastik, tuang teh tarik hingga memenuhi botol. Tutup rapat dan masukkan ke dalam freezer. 

Buku "Kursus Wirausaha: Menjadi Pengusaha Es Buah & Es Teh" (2013) oleh Yuyun Alamsyah terbitan Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Resep Es Teh Tarik, Ide Jualan Kemasan Botol - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Senin, 27 November 2023

Berburu Resep Kuliner Tradisional hingga Pelosok Negeri - kompas.id

Tim Pusaka Rasa Nusantara termasuk dalam penumpang yang diangkut siang itu. Di Kaluppini, yang dituju adalah komunitas adat setempat. Di sana mereka akan berbaur bersama perempuan adat untuk berdiskusi sekaligus memasak sejumlah kuliner tradisional.

Tiba di salah satu rumah warga di Kaluppini, sekelompok perempuan sudah menunggu. Sejumlah bahan makanan telah disiapkan. Hari itu mereka akan memasak sokko sikapa, nande kandoa, dan kajompi.

Warga menunjukkan kajompi, kuliner tradisional Enrekang, Sulawesi Selatan, Sabtu (18/11/2023). Makanan ini terbuat dari kelapa yang dicampur bumbu dan difermentasi.
KOMPAS/RENY SRI AYU ARMAN

Warga menunjukkan kajompi, kuliner tradisional Enrekang, Sulawesi Selatan, Sabtu (18/11/2023). Makanan ini terbuat dari kelapa yang dicampur bumbu dan difermentasi.

Sokko sikapa adalah pengganti nasi yang diolah dari tanaman umbi-umbian yang tumbuh di hutan. Nande kandoa adalah nasi ubi, yakni beras yang dimasak dicampur singkong. Adapun kajompi adalah lauk yang terbuat dari kelapa parut diberi bumbu dan difermentasi. Biasanya lauk ini dipanggang dengan dibungkus daun atau dibuat bulatan dan ditusuk seperti sate.

”Kami memasak makanan ini sejak zaman nenek moyang kami dulu. Diajarkan turun-temurun. Murah meriah karena semua berasal dari kebun sendiri dan hutan sekitar desa,” kata Yeda (50).

Dengan cekatan, Meilati Batubara, pemimpin tim Pusaka Rasa Nusantara, mencatat bahan dan cara membuat aneka kuliner tersebut. Untuk memastikan komposisi bahannya, dia juga menimbang dengan timbangan digital yang sudah dipersiapkan.

Baca juga : Mengabadikan Warisan Kuliner Nusantara

”Pendokumentasian ini adalah bagian dari upaya menjaga resep-resep tradisional dari kepunahan akibat kurangnya budaya mencatat resep di masyarakat Indonesia. Banyak resep tradisional tidak tercatat secara rinci. Komposisi bahan-bahan biasanya berdasarkan perkiraan dan kebiasaan. Jadi, kami mencatatnya. Ini kami lakukan agar resep-resep tradisional ini tak hilang,” katanya.

Pemimpin tim Pusaka Rasa Nusantara, Meilati Batubara, saat mendokumentasikan kuliner tradisional di Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Minggu (19/11/2023).
KOMPAS/RENY SRI AYU ARMAN

Pemimpin tim Pusaka Rasa Nusantara, Meilati Batubara, saat mendokumentasikan kuliner tradisional di Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Minggu (19/11/2023).

Program Pusaka Rasa Nusantara yang dijalankan Yayasan Nusa Gastronomi Indonesia mendokumentasikan aneka kuliner tradisional. Selain itu, kuliner langka dan unik serta menggunakan bahan dari sistem pertanian dan perkebunan berkelanjutan juga jadi fokus.

Perjalanan berburu resep tradisional di Kabupaten Enrekang tak berakhir di Kaluppini. Keesokan harinya, tim ke Desa Cakke, Kecamatan Anggareja. Di sini Sri Winam (55), salah seorang warga, membuat nasu burak manu', yakni sayur dari batang pisang. Yang digunakan adalah batang pisang muda dari jenis pisang kepok atau pisang batu. Dicampur kelapa parut, santan, ikan, atau ayam dan aneka bumbu, batang pisang yang diris tipis-tipis ini menjadi pendamping nasi bercita rasa lezat.

Ada pula bundu-bundu, yakni ayam masak lengkuas, serta nasu gonda, sejenis sop ayam menggunakan bumbu sederhana dengan campuran santan encer dan kucai.

”Bundu-bundu dan nasu burak manu’ ini kaya rempah. Ada cabai, bawang merah dan putih, kunyit, sereh, kelapa parut, santan, dan bahan lain. Rasanya lezat saat semua bumbu dan santan meresap,” kata Sri.

Seorang warga membuat kuliner tradisional Enrekang, Sabtu (18/11/2023), di Desa Cakke Kecamatan Anggareja, Enrekang, Sulawesi Selatan. Makanan ini terbuat dari batang pisang muda.
KOMPAS/RENY SRI AYU ARMAN

Seorang warga membuat kuliner tradisional Enrekang, Sabtu (18/11/2023), di Desa Cakke Kecamatan Anggareja, Enrekang, Sulawesi Selatan. Makanan ini terbuat dari batang pisang muda.

Kembali tim mencatat dan menimbang dengan rinci semua bahan yang digunakan berikut cara memasaknya. Di Enrekang ada pula dangke, makanan khas setempat yang terbuat dari susu sapi. Bentuknya mirip tahu dan rasanya menyerupai keju. Warga lazim menjadikannya camilan atau dimakan bersama nasi.

Nasu cemba adalah kuliner lain yang terkenal di Enrekang. Terbuat dari daging kerbau atau sapi dan dimasak bersama daun cemba yang bentuknya menyerupai daun asam. Rasanya memang sedikit asam hingga memberi rasa segar pada masakan.

Baca juga : Melestarikan Kuliner Tradisional, Mengabadikan Keterikatan dengan Alam

Sebelumnya di Kajang, Bulukumba, tim juga mencatat sekaligus melihat langsung pembuatan pallu cukka, kuliner turun-temurun suku Kajang.

Suhuriah (38), salah seorang warga suku Kajang, mempraktikkan cara memasak kuliner leluhur ini. Masakan ini menggunakan ayam kampung dan sejumlah rempah dengan cuka yang dibuat dari fermentasi aren. Selain itu, mereka juga membuat kampoddo, nasi yang terbuat dari olahan jagung.

Suhuriah (38), warga suku Kajang, Bulukumba, Sulawesi Selatan, membuat kuliner tradisional pallu cukka, Kamis (16/11/2023).
KOMPAS/RENY SRI AYU ARMAN

Suhuriah (38), warga suku Kajang, Bulukumba, Sulawesi Selatan, membuat kuliner tradisional pallu cukka, Kamis (16/11/2023).

”Makanan ini sudah dibuat turun-temurun. Resepnya diajarkan oleh orangtua. Memang generasi sekarang tidak banyak lagi yang tau membuatnya. Tapi, kami berusaha mengajarkan,” katanya.

Di Desa Kole Sawangan, Kecamatan Malimbong Balepe, Tana Toraja, Herlina Liling Tasik (39) dan Ester Sangruing (43), warga setempat, membuat aneka makanan yang dipanggang dalam bambu. Di Toraja, makanan seperti ini disebut pa’piong dan lazim disajikan dalam berbagai acara, terutama pesta adat.

Merawat pusaka kuliner

Pendokumentasian kuliner tradisional atau langka ini, menurut Meilati Batubara, menjadi bagian dari upaya merawat kekayaan kuliner Indonesia. Lebih lanjut, program Pusaka Rasa Nusantara merupakan kegiatan preservasi kebudayaan Nusantara melalui riset berupa pencatatan dan pendokumentasian resep makanan yang memiliki nilai kebudayaan serta hubungan dengan isu sosial dan lingkungan.

Pemimpin tim Pusaka Rasa Nusantara, Meilati Batubara, mengecek bahan-bahan yang digunakan saat warga membuat pa’piong di Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Minggu (19/11/2023)
KOMPAS/RENY SRI AYU ARMAN

Pemimpin tim Pusaka Rasa Nusantara, Meilati Batubara, mengecek bahan-bahan yang digunakan saat warga membuat pa’piong di Tana Toraja, Sulawesi Selatan, Minggu (19/11/2023)

”Pendokumentasian ini mencakup banyak aspek, misalnya sejarah, sosial, dan budaya. Kuliner ini tidak berdiri sendiri. Ada faktor budaya di dalamnya, sosial, hingga lingkungan. Banyak kuliner yang merupakan hasil akulturasi,” kata Meilati.

Akulturasi ini biasanya karena pengaruh jalur perdagangan atau migrasi. Kuliner yang benar-benar asli Indonesia biasanya ditemui di daerah yang tak tersentuh jalur perdagangan di masa lampau dan bukan tujuan migrasi.

Baca juga : Menikmati Akulturasi di Meja Makan

”Hampir semua pesisir ada pengaruh Melayu dan China, dan pengaruh China karena urusan dagang. Ada juga pengaruh Barat, misalnya yang dibawa Belanda,” katanya.

Setidaknya lebih 300 resep makanan tradisional sudah didata dan didokumentasikan oleh tim Pusaka Rasa Nusantara. Benang merah dari aneka kuliner ini adalah pada umumnya masyarakat Indonesia pada masa lampau menggunakan bahan yang didapat di lingkungan sekitar.

Warga memotong batang pisang muda yang akan dimasak menjadi nasu burak manu’ di Enrekang, Sulawesi Selatan, Sabtu (18/11/2023). Makanan ini adalah salah satu kuliner tradisional di Enrekang.
KOMPAS/RENY SRI AYU ARMAN

Warga memotong batang pisang muda yang akan dimasak menjadi nasu burak manu’ di Enrekang, Sulawesi Selatan, Sabtu (18/11/2023). Makanan ini adalah salah satu kuliner tradisional di Enrekang.

”Di pantai, makanan laut. Di dekat rawa, makanan rawa. Dulu orang tidak kelaparan karena memakan apa aja yang ada di sekitar. Mereka tidak begitu bergantung pada bahan makanan dari luar wilayah atau kawasan,” katanya.

Redesain tanpa mengubah esensi

Ragil Imam Wibowo, chef yang banyak mengeksplorasi kuliner tradisional Indonesia, mengatakan, tantangan keberlanjutan kuliner tradisional bukan hanya soal pencatatan. Kurangnya minat generasi muda juga jadi tantangan lain.

”Makanya, yang pertama adalah mencatat dulu. Urusan orang tertarik atau tidak, itu nomor dua. Minat bisa ditumbuhkan, misalnya dengan meredesain kuliner tradisional agar bisa diterima di segala zaman dan generasi,” katanya.

Redesain yang dimaksud berupa mengubah tampilan atau menambahkan bahan dan cara memasak tanpa mengubah esensi. Kalaupun ada perubahan rasa, tak bisa lebih dari 10 persen.

Pendokumentasian ini mencakup banyak aspek, misalnya sejarah, sosial, dan budaya. Kuliner ini tidak berdiri sendiri. Ada faktor budaya di dalamnya, sosial, hingga lingkungan. Banyak kuliner yang merupakan hasil akulturasi.

Menumbuhkan rasa bangga, menurut Ragil, juga bisa jadi faktor keberlangsungan kuliner tradisional. Contohnya, masakan Padang yang mudah ditemui di banyak daerah. Makanan ini banyak dibuat sebagai menu keluarga, bahkan oleh keluarga yang bukan berasal dari Padang.

Dangke, bahan makanan yang terbuat dari susu sapi segar yang dimasak hingga beku. Biasanya dibuat kudapan atau lauk oleh warga Enrekang, Sulawesi Selatan.
KOMPAS/RENY SRI AYU ARMAN

Dangke, bahan makanan yang terbuat dari susu sapi segar yang dimasak hingga beku. Biasanya dibuat kudapan atau lauk oleh warga Enrekang, Sulawesi Selatan.

”Ada juga se’i yang dibawa oleh anak-anak muda dari NTT ke banyak daerah. Sekarang resto se’i mudah dijumpai di mana-mana. Dagingnya menyesuaikan selera orang kebanyakan, termasuk pemilihan sambal. Mestinya seperti inilah kuliner tradisional diperkenalkan, dibuat, dan diredesain menyesuaikan tren, tapi esensinya tetap dijaga,” katanya.

Ragam kuliner Nusantara yang didokumentasikan dalam program Pusaka Rasa Nusantara ini bakal dibukukan. Tak sekadar resep, Yayasan Nusa Gastronomi Indonesia akan menyusun berbagai aspek yang memengaruhi kemunculan dan perkembangan kuliner tersebut.

Baca juga : Pusaka Rasa dari Ranah Minang

”Bukunya akan kami bagi, di antaranya ke sekolah masak di daerah-daerah. Akan kami buat juga dalam tayangan video dan pameran. Selanjutnya, ini membutuhkan peran semua orang, semua kalangan, termasuk pemerintah dan masyarakat, untuk ikut menjaga. Dengan begini, kami berharap kuliner tradisional ini tak akan hilang,” kata Meilati.

Adblock test (Why?)


Berburu Resep Kuliner Tradisional hingga Pelosok Negeri - kompas.id
Read More

Resep Camilan Sehat dan Mudah Dibuat di Rumah, Cocok Disajikan Saat Kumpul Keluarga - radarpekalongan.disway.id - Radar Pekalongan Disway

Resep Camilan Sehat dan Mudah Dibuat di Rumah, Cocok Disajikan Saat Kumpul Keluarga

Resep Camilan Sehat dan Mudah Dibuat Dirumah-ilustrasi Resep Camilan Sehat dan Mudah Dibuat Dirumah-freepik

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Sekarang moms nggak perlu bingung lagi untuk menyajikan menu camilan untuk keluarga. Yuk intip artikel resep camilan sehat dan mudah dibuat di rumah yang bisa moms ikuti. Bahan-bahannya pun sangat mudah didapatkan di toko sekitar rumah.

Nah, resep camilan sehat dn mudah dibuat di rumah ini juga merupakan bagian penting dalam menu makanan sehari-hari, terutama bagi anak-anak yang sangat gemar memakan camilan-camilan enak di sela sela waktu maka. Berikut beberapa resep camilan sehat dan mudah dibuat di rumah yang dapat menjadi pilihan moms.

Selain mudah dan enak, camilan ini juga menggunakan bahan-bahan yang aman untuk menjaga kesehatan tubuh. Malah justru moms bisa menjaga anak-abak dari jajan makanan diluar yang belum tentu bersih dan baik untuk kesehatan anak-anak.

Yuk, lita intip resep camilan sehat dan mudah dibuat di rumah yang cocok disajikan saat kumpul keluarga ala Radar Pekalongan berikut!

BACA JUGA:Inilah Makanan Sehat untuk Jantung yang Wajib Kamu Konsumsi, Mudah Ditemukan!

BACA JUGA:Bisa Menurunkan Berat Badan dan Kolesterol,Menu Makanan Sehat dan Bergizi untuk Tetap Bugar dan Bebas Penyakit

5 Resep Camilan Sehat dan Mudah dibuat di Rumah

1. Puding Roti Tawar Kismis Almond Kukus

Bahan:

  • 5 lembar roti tawar, disuwir
  • 250 ml susu cair
  • 3 sdm margarin, lelehkan
  • 5 sdm gula pasir, lelehkan
  • 2 butir telur ayam
  • kismis secukupnya
  • keju secukupnya

Cara Membuat:

  1. Campurkan margarin, susu, gula, dan telur. Aduk rata.
  2. Tata roti tawar di Loyang. Tuang campuran susu tadi.
  3. Taburi dengan keju parut, kismis, dan irisan kacang almond.
  4. Panaskan kukusan dan lapisi penutupnya dengan kain atau srbet bersih.
  5. Kukus pudding roti tawar hingga matang.
  6. Setelah uap panasnya hilang, simpan pudding roti tawar di dalam kulkas. Nikmati selagi dingin.

BACA JUGA:Wajib Tahu! Inilah 5 Jenis Makanan Sehat untuk Merawat dan Menjaga Kesehatan Tubuh

BACA JUGA:Yuk Mulai Hidup Sehat! 20 Jenis Makanan Sehat dan Bergizi yang Baik Dikonsumsi Sehari-hari

2. Kue Bolu Kukus Keju 6 Telur

Bahan:

  • 6 telur ayam (4 kuning telur + 2 utuh)
  • 1 sdt SP
  • 1/2 sdt vanili
  • 100 gr gula pasir
  • 125 gr margarin dilelehkan
  • 70 gr tepung terigu
  • 10 gr maizena
  • 10 gr susu bubuk
  • 60 gr keju chedar parut
  • Loyang 20/22

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Adblock test (Why?)


Resep Camilan Sehat dan Mudah Dibuat di Rumah, Cocok Disajikan Saat Kumpul Keluarga - radarpekalongan.disway.id - Radar Pekalongan Disway
Read More

Minggu, 26 November 2023

2 Resep Hidangan Ikan Pari Sambal yang Pedasnya Bikin Berkeringat! - KONTAN

MOMSMONEY.ID - Resep hidangan ikan pari berikut ini wajib Anda coba sekali seumur hidup. Rasanya enak dan nikmat.

Telah tersedia 2 ragam resep berbeda dengan menu utama sajian ikan pari yang bercita rasa pedas.

Resep pertama ialah sambal ikan pari, yakni sajikan ikan pari asap yang diulek bersama sambal.

Resep kedua ialah ikan pari sambal bajak, yakni hidangan ikan pari asap yang diberi cocolan sambal bajak ala Jawa Timur. Langsung saja simak resepnya berikut ini.

Baca Juga: Resep Gurih Segar Seporsi Ikan Mas Goreng Marinasi dengan Sambal Merah Nanas

1. Resep Sambal Ikan Pari

Pada resep kali ini, Moms dapat menyajikan 2 porsi sambal ikan pari dalam waktu 25 menit.

Begini resep sambal ikan pari yang dilansir dari Dapur Kobe:

Bahan:

  • 100 gram ikan pari asap (digoreng & tiriskan)
  • 7 gram bubuk cabai
  • 2 buah jeruk limau
  • 4 sendok makan minyak goreng
  • 2 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • ½ sendok teh terasi
  • 1 sendok teh gula pasir
  • ½ sendirk teh garam

Cara masak sambal ikan pari:

  1. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang merah dan terasi hingga harum dan layu.
  2. Masukkan gula pasir dan garam. Ulek hingga tercampur rata.
  3. Tuang bubuk cabai & aduk hingga rata, beri perasan jeruk limau.
  4. Campur ikan pari dengan sambal. Aduk rata sambil ditekan hingga ikan pari pipih.
  5. Sambal Ikan Pari siap disajikan.

Baca Juga: Resep Ikan Bakar Sambal Andaliman, Pedas Menggigit dengan Sensasi Rasa Jeruk

2. Resep Ikan Pari Sambal Bajak

Hidangan ikan pari sambal bajak sangat cocok disajikan untuk menu makan siang bersama keluarga.

Mari simak resep ikan pari sambal bajak yang dikutip dari Indofood Solutions.

Ikan Pari Sambal Bajak

Baca Juga: Inspirasi Resep Bawal Panggang Sambal Mangga Muda Asam Pedas yang Menggoda

Bahan:

  • 400 gram ikan pari asap, dipotong 4 bagian
  • 5 siung bawang putih
  • 2 buah tomat
  • 1 sdt gula pasir
  • 7 siung bawang merah
  • 1 sdt terasi, dibakar
  • ½ sdt bumbu penyedap rasa ayam
  • 2 buah cabai merah besar
  • 300 ml minyak goreng
  • 3 sdm minyak kedelai
  • 10 buah cabai rawit merah

Cara masak ikan pari sambal bajak:

  1. Panaskan minyak goreng, goreng ikan pari asap sampai matang.
  2. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
  3. Untuk membuat sambal bajak: Goreng bawang merah, bawang putih, cabe rawit, cabe merah besar dan tomat sampai layu. Angkat.
  4. Haluskan bersama terasi, bumbu penyedap rasa ayam, garam, dan gula.
  5. Panaskan minyak kedelai, tumis sambal sampai harum, masukkan ikan pari, aduk rata.
  6. Untuk penyajian: Angkat ikan pari beserta sambal bajak yang sudah ditumis di dalam wajan.
  7. Sajikan ke atas piring saji bersama beberapa irisan tomat, menimun, dan selada air.
  8. Ikan pari sambal bajak siap disantap!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Adblock test (Why?)


2 Resep Hidangan Ikan Pari Sambal yang Pedasnya Bikin Berkeringat! - KONTAN
Read More

Resep sup vegan dengan tiga bahan ala Tiongkok - ANTARA

Jakarta (ANTARA) -

Mengonsumsi sup di cuaca dingin akan sangat nikmat, apalagi disajikan dengan nasi hangat.

 

Berikut resep sup vegan yang terdiri dari tiga bahan utama yakni tahu, kubis dan daun bawang, yang dibagikan Meera Sodha berdasarkan laman The Guardian, Sabtu (25/11).

   

Bahan-bahan:

 

450g tofu, tiriskan airnya

 

4 sendok makan minyak lobak

 

7 batang daun bawang, putihnya dicincang halus, sayuran dipotong miring sepanjang 2cm

 

2 siung bawang putih, kupas dan iris halus

 

3cm x 1cm potong jahe segar, kupas dan potong dadu

   

Garam laut halus

 

1½ sendok makan kecap asin

 

4 sendok teh cuka anggur beras

 

3 sendok makan saus tumis jamur vegetarian

 

1½ sendok makan tepung maizena

   

Cara membuat:

 

1. Tepuk-tepuk tahu hingga kering dengan kertas dapur, lalu potong menjadi balok berukuran 3cm x 2cm dan letakkan di piring di salah satu sisi kompor.

 

2. Masukkan dua sendok makan minyak ke dalam wajan antilengket dengan api sedang dan bila sudah panas, masukkan potongan tahu dalam satu lapisan. Goreng selama 12 menit, balikkan setiap tiga menit atau lebih, hingga berwarna cokelat keemasan, lalu pindahkan kembali ke piring.

 

3. Masukkan sisa dua sendok makan minyak ke dalam panci besar dengan api sedang dan, bila panas, tambahkan daun bawang (baik putih maupun hijau), bawang putih dan jahe, lalu masak, aduk, selama tiga atau empat menit, sampai bawang putih berbau matang dan tidak mentah.

 

4. Tambahkan hispi dan satu sendok teh seperempat garam, tumis selama tiga menit, lalu tambahkan kecap, cuka, dan saus tumis jamur, lalu aduk rata. Tambahkan tahu goreng dan satu liter air.

 

5. Ambil sesendok cairan dan campurkan dalam mangkuk kecil dengan tepung maizena, untuk membuat pasta encer. Masukkan ke dalam sup, didihkan cairannya, lalu kecilkan api hingga mendidih dan biarkan masak selama enam hingga delapan menit, hingga hispi empuk. Cicipi dan tambahkan lebih banyak kedelai atau garam atau cuka untuk menyeimbangkan, jika perlu.

 

6. Taruh sesendok besar nasi di dasar setiap mangkuk, sendokkan sup panas di atasnya dan sajikan.

Penerjemah: Fitra Ashari
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2023

Adblock test (Why?)


Resep sup vegan dengan tiga bahan ala Tiongkok - ANTARA
Read More

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga - BrilioFood

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga

Brilio.net - Buat kamu yang hobi memasak, dapur di rumah adalah tempat terbaik untuk menemukan kebahagiaan. Di dapur rumah, kamu bisa mengeksplor segala resep untuk menghidangkan masakan yang istimewa.

Memang, kita bisa membeli makanan dari luar tanpa repot. Tapi, kamu akan melewatkan cita rasa istimewa dari masakan rumahan. Selain itu, memasak sendiri juga jauh lebih higienis dan bisa menyesuaikan dengan selera keluarga.

Sajian-sajian makanan gurih biasanya disukai oleh banyak orang, baik itu anak-anak atau orang tua. Nah, buat kamu yang ingin membuat masakan gurih nan lezat dari rumah, kamu bisa mencobanya lewat beberapa resep. Rasanya terasa sangat mewah, tapi harganya setara dengan warung kaki lima, loh!

Berikut 8 resep masakan rumah sehari-hari yang mudah dibuat, seperti dihimpun briliofood dari berbagai sumber, Jumat (24/11).

1. Resep Tahu telur

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga

foto: istimewa

Bahan-bahan:

- 4 butir telur
- 250 gr tahu putih
- 30 ml Sasa Santan Cair
- 150 gr tortel, potong dadu kecil
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 2 sdm tepung maizena
- 2 sdm minyak

Cara membuat:

1. Haluskan tahu putih dengan Sasa Santan Cair
2. Kocok telur di dalam mangkuk kemudian masukkan tahu, wortel, dan daun bawang, lalu aduk rata.
3. Tambahkan bawang putih, merica, garam, dan tepung maizena kemudian aduk rata.
4. Siapkan cetakan kecil yang telah diolesi dengan sedikit minyak. Kemudian tuang adonan hingga 3/4 penuh.
5. Setelah itu kukus adonan ke dalam panci pengukus selama 25 menit hingga matang dan padat. Angkat dan Tahu Telur Kukus siap untuk dihidangkan.

2. Kwetiau

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga

foto: istimewa

Bahan-bahan:

- 200 gram kwetiau basah
- 2 sdm Sasa Sambal Terasi
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 3 sdm minyak goreng
- 5 siung bawang merah, iris tipis
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 batang daun bawang, iris 1cm
- 2 butir cabe keriting merah, iris tipis
- 10 ekor udang kupas
- 2 butir telur
- butir bakso
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt Sasa MSG
- 50 gram tauge
- 50 gram sawi hijau

Cara membuat:

1. Rendam kwetiau basah dengan air suhu ruang selama 10 menit, tiriskan.
2. Dalam mixing bowl, campurkan kwetiau dengan Sasa Sambal Terasi, kecap manis dan saus tiram.
3. Panaskan minyak di wajan, masak udang lalu tiriskan udangnya. Lanjut tumis bawang merah, bawang putih, cabe keriting dan bagian putih daun bawang hingga harum.
4. Masukkan kocokan telur dan bakso, aduk rata, masukkan kwetiau, garam dan Sasa MSG. Aduk rata.
5. Masukkan sawi dan tauge juga udang yang sudah dimasak lalu aduk sebentar hingga sayuran agak layu, kurang lebih 1-2 menit. Angkat dan sajikan

3. Tumis Pare

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga

foto: istimewa

Bahan-bahan:

- 1 Buah Pare ukuran 250 Gr
- 3 Siung bawang merah
- 2 Siung bawang putih
- 2 Buah cabai merah keriting
- 3 Buah cabai caplak
- 2 Lembar daun salam
- 1 Buah tomat
- Sasa Msg secukupnya
- Garam secukupnya
- 1 Sdm Saus Tiram
- Gula secukupnya
- Air masak secukupnya

Cara membuat:

1. Rajang pare sesuai selera, remas dengan garam diamkan 15 Menit, fungsinya untuk mengurangi rasa pahit pada paria.
2. Tumis Bawang merah, putih, cabai, daun salam sampai harum.
3. Masukkan pare yang sudah dibilas bersih, tambahkan saus tiram, Sasa MSG, gula, garam, air sesuai selera.
4. Masukkan irisan tomat, koreksi rasa.
5. Setelah air Mendidih dan matang dapat disajikan.

4.Bola-Bola Ayam

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga

foto: istimewa

Bahan-bahan:

- 2 buah dada ayam fillet, potong dadu
- 3 buah roti tawar, rendam di air sampai roti lembek
- 1 bungkus Sasa Bumbu Lumur Ayam Spesial
- 2 siung bawang putih
- Daun bawang
- 1 bungkus Sasa Tepung Bumbu ala Kentucky

Cara membuat:

1. Haluskan ayam, roti tawar, dan bawang putih di food processor.
2. Pindah ke wadah, masukkan Sasa Bumbu Lumur Ayam Spesial dan daun bawang, aduk sampai rata.
3. Dengan 2 sendok, buat bola-bola, lakukan sampai adonan habis.
4. Masukkan ke kulkas minimal 30 menit, supaya adonan agak keras jadi lebih gampang saat akan dibalur tepung.
5. Setelah 30 menit, sambil memanaskan minyak gulingkan bola-bola ayam ke adonan kering Sasa Tepung Bumbu Ala Kentucky, lalu ke adonan basah, dan terakhir kembali masukkan ke adonan kering.
6. Tekan dan remas, ketuk-ketuk. Goreng sampai matang.

5. Nasi Goreng Pattaya

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga

foto: Shutterstock.com

Bahan-bahan:

- Sasa Bumbu Nasi Goreng Jawa
- 1 piring nasi
- 3 bw merah
- 1 cabe merah besar
- Mix vegetables
- 2 buah sosis
- Kecap manis secukupnya
- Saus tiram secukupnya
- Garam secukupnya
- 2 butir telur

Cara membuat:

1. Iris semua cabe, bawang, dan juga sosis.
2. Tumis cabe bawang dan sosis.
3. Lalu masukkan 1 piring nasi.
4. Tambahkan mix vegetables.
5. Tambahkan Sasa Bumbu Nasi Goreng Jawa.
6. Beri kecap, saus dan seasoning.
7. Masak dan oseng hingga merata dan matang.
8. Angkat dan tiriskan, lalu masak telur di teflon.
9. Angkat taru kedalam mangkok, lalu masukkan nasi yang sudah dicetak dengan mangkok kecil.
10. Tutup dan balikkan, lalu potong seperti digambar.

6. Ekado

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga

foto: Shutterstock.com

Bahan-bahan:

- 250 gram Udang Kupas
- 150 gram daging ayam, bagian paha
- Kulit kembang tahu secukupnya
- Benang kasur secukupnya
- 1 sdt air jeruk nipis
- 1 sdt kecap manis
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt Sasa Bumbu Ekstrak Daging Ayam
- 3 sdm tepung tapioka
- 1 sdt minyak wijen
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdt gula pasir
- 1 butir telur
- 2 sdt kecap ikan

Cara membuat:

1. Masukkan daging udang, ayam, dan semua bumbu ke dalam food processor termasuk Sasa Bumbu Ekstrak Daging Ayam.
2. Giling sehingga semuanya tercampur rata.
3. Potong kulit kembang tahu 10 x 10 cm dan beri isian 1 sendok makan. Ikat dengan tali benang kasur dan kukus hingga matang.
4. Kulit kembang tahu-nya ternyata asin sekali, jadi untuk menyiasatinya aku siapkan 1 piring isi air, sebelum lembaran kulit tahu aku isi aku celup dulu ke piring isi air supaya terbilas sedikit rasa asinnya. Setelah dicelup air baru diberi isian.
5. Setelah matang, ekado bisa di goreng.

7. Tahu Krispi

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga

foto: istimewa

Bahan-bahan:

- Tofu/tahu putih
- Sasa Tepung Bumbu Serbaguna Original
- Air dingin sesuai takaran
- Daun kucai
- Sasa Sambal Terasi
- Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:

1. Potong tofu membentuk persegi panjang tipis.
2. Siapkan tepung bumbu serbaguna Sasa, campurkan dengan air dingin dan daun kucai yang sudah diiris halus.
3. Goreng dengan minyak panas hingga keemasan.
4. Sajikan dengan sambal sasa tradisional.

8. Jamur Crispy Enoki

8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga

foto: istimewa

Bahan-bahan:

- Jamur enoki
- Sasa Tepung Bumbu ala Kentucky atau Sasa Tepung Bumbu Serbaguna
- 200 ml air
- Minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

1. Bersihkan jamur enoki
2. Bagi Sasa Tepung Bumbu ala Kentucky atau Sasa Tepung Bumbu Serbaguna jadi adonan basah dan adonan kering
3. Lumuri jamur enoki yang sudah dibersihkan dengan adonan basah dan balur juga ke adonan kering.
4. Goreng di minyak panas dan masak hingga kuning kecoklatan.
5. Angkat dan tiriskan.
6. Jamur Enoki Crispy ala Sasa Tepung Bumbu dengan 3 bahan siap disantap! Kriuk Kriuk Kriuk!

(brl/lak)

Adblock test (Why?)


8 Resep masakan rumah sehari-hari, 4 diantaranya bisa jadi cemilan bareng keluarga - BrilioFood
Read More

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...