Rechercher dans ce blog

Jumat, 28 Oktober 2022

Resep Permen Gulali Rumahan, Pakai 5 Bahan - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Permen gulali atau permen kapas biasanya sering kita jumpai di sekitar pasar malam atau wahana rekreasi anak-anak.

Jajanan klasik ini memiliki bentuk menyerupai kapas sehingga disebut juga permen awan atau permen kapas. 

Cara membuat permen gulali terbilang mudah. Yuk, nostalgia masa kecil dengan membuat gulali. Simak resep gulali dari Recipes berikut ini.

Baca juga:

Bahan:

  • 750 gram gula
  • 236 ml sirup jagung
  • 236 ml air
  • 1 sdt garam
  • 2 tetes pewarna makanan merah

Baca juga:

Cara membuat gulali:

1. Campurkan semua bahan kecuali pewarna ke dalam wajan atau pan besar, panaskan dengan api sedang. Aduk-aduk hingga seluruh bahan larut dan menyatu.

2. Angkat dan tuangkan pewarna. Kamu juga bisa memasukkan perasa makanan dalam tahap ini.

3. Siapkan kertas makan antilengket atau perkamen, letakkan pada bidang yang datar. Celupkan kocokan kue (whisk) ke dalam cairan permen, lalu ayunkan pengocok ke depan dan ke belakang di atas kertas.

4. Gulung permen yang menempel di atas perkamen dengan tongkat permen. Ulangi, hingga cairan gula habis.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Resep Permen Gulali Rumahan, Pakai 5 Bahan - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...