Rechercher dans ce blog

Sabtu, 24 Juli 2021

Resep Oseng Daging Sapi Sederhana dan Enak, Cuma 3 Langkah Masak - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Masih punya stok sisa daging kurban? Coba olah mengikuti resep oseng daging sapi sederhana dengan tiga langkah masak saja.

Bahan untuk membuat oseng daging sapi cukup sederhana. Di antaranya, ada daging dan wortel.

Baca juga: Resep Tumis Daging Sapi Kecap, Olahan Daging Kurban Tanpa Santan

Sebagai bumbu oseng daging sapi, menggunakan bahan seperti saus hoisin, saus tiram, merica, dan bawang putih yang membuat masakan terasa lezat.

Langkah masaknya tidak kalah sederhana, hanya tiga cara membuat saja. Kamu bisa membuat oseng daging sapi sederhana ini untuk empat porsi makan.

Berikut cara membuat oseng daging sapi sederhana dari buku “1500 Resep Makanan Sehat Segala Usia” (2013) oleh Hindah Muaris terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga: Resep Tumis Daging Sapi, Pakai Kuah Santan Kental

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Resep oseng daging sapi sederhana

Bahan:

  • 2 sdm minyak sayur
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • ½ sdt jahe cincang halus
  • 200 gram daging has sapi, iris melintang serat tipis
  • 150 gram wortel, iris melintas iris
  • 1 batang seledri besar, potong-potong
  • 2 sdm saus hoisin
  • 1 sdm saus tiram
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 100 ml air

Baca juga: Resep Serundeng Daging Sapi, Lauk Anti Basi dari Sisa Daging Kurban

ilustrasi daging sapi yang sudah dipotong. SHUTTERSTOCK/Moving Moment ilustrasi daging sapi yang sudah dipotong.

1. Panaskan minyak sayur. Tambahkan bawnag putih dan jahe. Tumis hingga aromanya tercium harum.Tambahkan daging sapi, aduk hingga berubah warna. Masukkan wortel dan seledri, aduk hingga layu.

2. Tuang bumbu, seperti saus horisin, saus tiram, merica bubuk, dan garam. Aduk rata dan tutup wajan. Masak hingga kadar air dalam kuah berkurang dan daging lunak.

Baca juga: Resep Daging Masak Nanas, Lauk Praktis Tinggal Tumis

3. Angkat dan sajikan dalam keadaan masih hangat.

Buku “1500 Resep Makanan Sehat Segala Usia” (2013) oleh Hindah Muaris terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

Adblock test (Why?)


Resep Oseng Daging Sapi Sederhana dan Enak, Cuma 3 Langkah Masak - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...