Selasa 07-11-2023,23:23 WIB
Reporter: Elizabeth Michelle|
Editor: Heti Palestina Yunani
Resep Sehat Chickpea Salad Ala Masterchef by Stefani Horison
Chickpea Salad Ala Stefani Horison--SS Channel Youtube - Stefani Horison
HARIAN DISWAY – Salad menjadi salah satu makanan yang tak hanya sehat tapi juga bikin seger! Apabila bahan-bahan yang dipakai merupakan bahan yang segar, dijamin deh makin nikmat saladnya!
Resep salad sehat kali ini merupakan resep dari Stefani Horison yang merupakan pemenang dari Masterchef season 5. Chickpea salad ini sebelumnya pernah ia buat ketika masih menjadi peserta Masterchef. Kreasi chickpea salad milik Stefani ini mendapat pujian dari Chef Juna. Seperti yang kita ketahui, Chef Juna menjadi juri di Masterchef season 5.
Resep Chickpea Salad ini mudah dibuat dan bahan-bahan yang perlu disiapkan juga sederhana. Buat kalian pecinta salad, yuk sini merapat! Kalian wajib coba bikin Chickpea Salad!
Chickpea Salad Ala Stefani Horison--SS Channel Youtube - Stefani Horison
Bahan – bahan yang perlu disiapkan, sebagai berikut:
Dressing:
3 sendok makan balsamic vinegar
½ sendok makan gula pasir
2 sendok makan perasan air lemon
Lemon zest (parutan kulit lemon)
Garam dan bubuk merica hitam secukupnya
Herbs:
Daun ketumbar (cilantro)
Daun Mint
Daun parsley (seledri)
Chickpea kaleng
Buah delima
Cara membuat:
1. Potong bagian atas buah delima, lalu belah 4 pada bagian samping buahnya. Setelah dibelah, bagian yang dibelah tersebut dibuka pelan-pelan agar isi buah delima bisa rontok.
2. Keluarkan semua isi buah delima dan taruh pada mangkuk.
3. Potong dan buang bagian bawah daun seledri dan daun ketumbar, lalu cincang semuanya hingga rata. Kemudian, petik daun mint dan buang batangnya, lalu cincang hingga rata.
4. Siapkan mangkuk untuk menuangkan bahan dressing dan sekaligus menjadi tempat untuk mengaduk saladnya nanti.
5. Tuangkan balsamic vinegar, parutan kulit lemon (lemon zest), gula pasir, perasan jeruk lemon, merica dan garam secukupnya. Lalu, aduk hingga rata.
6. Tuangkan semua daun yang sudah dicincang dan masukkan chickpea kaleng dan buah delima. Kemudian, aduk rata semua bahan dan chickpea salad siap disajikan.
Sumber:
Resep Sehat Chickpea Salad Ala Masterchef by Stefani Horison - harian.disway.id - Harian Disway
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar