TRIBUNJATENG.COM - Berikut ini resep es kul kul sedang viral, bisa jadi ide jualan.
Es kul-kul adalah jajanan yang saat ini sedang viral.
Jajanan ini terbuat dari buah segar yang dibekukan lalu dicelup coklat cair.
Tak hanya anak kecil, es ini pun diminati banyak kalangan.
Ternyata untuk membuat es ini juga sangatlah mudah.
Berikut ini resep es kul-kul yang bisa Anda coba.
Bahan-bahan:
- 200 gr strawberry
- 200 gr anggur
- 1 sikat pisang muli
- 250 gr bengkoang
- 1 buah nanas
- 400 gr coklat batang
- 3 sdm gula pasir
- 200 ml minyak
- Tusukan sate
Cara membuat:
1. Kupas nanas dan potong menjadi 8 bagian memanjang.
2. Tusuk strawberry, nanas, anggur, bengkoang dan juga pisang. Anda juga bisa mencampurkan buah-buah ini dalam satu tusukan.
3. Lalu masukkan sate buah ke dalam freezer hingga membeku.
4. Potong-potong coklat batang, lalu letakkan dalam wadah tahan panas.
5. Rebus air hingga mendidih dalam panci. Lalu letakkan wadah berisi coklat di atas panci. Aduk hingga meleleh.
6. Masukkan minyak goreng dan gula. Aduk hingga meleleh sempurna.
7. Tuangkan coklat ke dalam gelas tinggi. Lalu celupkan buah ke dalam coklat.
Diamkan coklat membeku.
Selamat mencoba.
Resep Es Kul Kul yang Sedang Viral, Bisa Jadi Ide Jualan di Rumah - Tribun Jateng
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar