Rechercher dans ce blog

Sabtu, 18 Maret 2023

5 Resep Jajanan Rumahan dengan Aroma Bawang Putih untuk Ramadan | merdeka.com - Merdeka.com

5 Resep Jajanan Rumahan dengan Aroma Bawang Putih untuk Ramadan ilustrasi stik bawang. © Shutterstock/Hanifah Kurniati

Merdeka.com - Bosan jajanan manis? Coba buat kue-kue asin dengan cita rasa gurih.

Tambahkan bawang putih pada jajanan bikinan Anda agar aroma dan rasanya lebih sedap. Misalnya stik bawang atau choipan khas Pontianak yang lembut itu.

taboola mid article

Berikut ini beberapa resep jajanan asin dengan aroma bawang putih yang bisa disuguhkan untuk Ramadan atau Lebaran nanti.

  • Resep Stik Bawang
  • Resep Keripik Bawang
  • Resep Choipan
  • Resep Cheesy Pull Apart Garlic Bread
  • Resep Cakwe Aroma Bawang

2 dari 6 halaman

1. Resep Stik Bawang

Resep jajanan asin yang pertama adalah stik bawang. Kue kering goreng ini sering muncul saat Lebaran. Bagaimana cara membuatnya? Berikut ini resep dan rincian bahannya.

Bahan:

  • 20 sdm tepung terigu
  • 7 sdm tepung tapioka/kanji
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 sdm garam
  • 1 sdt penyedap rasa ayam
  • 4 sdm margarin
  • air secukupnya
  • minyak goreng secukupnya

Cara Membuat Stik Bawang:

  1. Campurkan adonan tepung beserta penyedap rasa ayam.
  2. Haluskan bawang putih dan garam.
  3. Tumis bumbu halus bersama 4 sdm margarin sampai wangi.
  4. Tuang tumisan bawang ke dalam adong tepung, lalu uleni dan tambahkan air sedikit demi sedikit sampai kalis.
  5. Bagi adonan menjadi beberapa bagian, lalu giling hingga tipis.
  6. Iris-iris adonan yang sudah digiling membentuk korek api dengan lebar 1 cm dan sepanjang jari telunjuk.
  7. Panaskan minyak dalam jumlah banyak. Goreng adonan stik bawang sedikit demi sedikit dengan api sedang sampai permukaannya mengeluarkan gelembung-gelembung dan berwarna keemasan.
  8. Angkat stik bawang dari penggorengan, lalu tiriskan minyaknya.

Pindahkan stik bawang ke dalam toples dan tutup rapat.

3 dari 6 halaman

2. Resep Keripik Bawang

 ilustrasi keripik bawang

ilustrasi keripik bawang © Shutterstock/galeriarief

Lalu, ada resep jajanan asin beraroma bawang kedua, yaitu keripik bawang. Jajanan ini bentuknya mirip kulit pangsit goreng, tapi lebih gurih dan renyah.

Bahan:

  • 25 sdm tempung terigu serbaguna
  • 2 sdm tepung tapioka
  • 1 sdm seledri dicincang halus
  • 1 sdt garam
  • 1 bungkus penyedap rasa ayam
  • air mendidih secukupnya
  • 3 sdm margarin cair

Cara Membuat Keripik Bawang:

  1. Aduk semua bahan sambil dituangi air sedikit demi sedikit. Uleni hingga kalis.
  2. Giling hingga adonan tipis, lalu potong dengan cookie cutter.
  3. Taburi dengan tepung terigu agar irisan adonan tidak lengket satu sama lain.
  4. Panaskan minyak dalam jumlah banyak. Goreng dengan api kecil sampai muncul gelembung dan berwarna keemasan.
  5. Angkat keripik dari penggorengan, lalu tiriskan minyaknya.

Pindahkan keripik bawang ke dalam toples dengan penutup yang rapat jika sudah dingin.

4 dari 6 halaman

3. Resep Choipan

001 tantri setyorini

ilustrasi choipan ©Tantri Setyorini

Selanjutnya, ada choipan khas Pontianak. Resep jajanan asin ini menggunakan campuran bengkoang dan ebi. Lalu, masih ditaburi bawang putih goreng cincang. Rasa dan aromanya benar-benar menggoda selera.

Bahan Kulit:

  • 150 gram tepung beras
  • 50 gram tepung sagu
  • 3 sdm minyak sayur
  • 350 ml air

Bahan Isian:

  • 800 gram bengkoang
  • 70 gram ebi
  • 8 siung bawang putih
  • 1/2 sdt gula pasir
  • garam secukupnya
  • merica secukupnya

Taburan:

  • bawang putih cincang secukupnya, goreng selama 10 detik di minyak hangat
  • minyak sisa menggoreng bawang secukupnya

Saus:

  • 1 buah cabai merah besar
  • 1 sdm saus sambal
  • 1 sdm cuka putih
  • 3 siung bawang putih
  • 100 ml gula pasir
  • 1/2 sdt garam

Cara Membuat Choipan:

  1. Panaskan minyak sayur, lalu tumis bawang putih dan ebi hingga harum.
  2. Masukkan bengkoang yang sudah diserut, lalu bumbui dengan garam dan gula.
  3. Masak sampai bengkoang tidak berair, lalu angkat dan sisihkan terlebih dahulu.
  4. Selanjutnya, buat kulit choipan. Campur tepung beras dan tepung sagu, lalu tuangi minyak dan air sedikit demi sedikit.
  5. Masak adonan kulit dengan api kecil sampai menggumpal, lalu aduk hingga kalis dan licin. Setelah itu, angkat dari kompor dan diamkan sampai mendingin.
  6. Ambil adonan dan bagi-bagi dengan ukuran yang sama.
  7. Baluri tangan dengan tepung sagu, lalu pipihkan adonan kulit yang sudah dibagi sampai tipis. Isi dengan tumis bengkoang, lalu rekatkan ujung-ujungnya. Lakukan sampai adonan habis.
  8. Panaskan panci kukusan yang sudah diisi air. Olesi permukaan sarangan dengan minyak atau lapisi dengan kulit pisang.
  9. Tata choipan di atasnya, lalu kukus selama 15 menit.
  10. Selagi choipan dikukus, buat sausnya. Haluskan bawang putih dan cabai merah. Lalu rebus bersama air, gula, dan garam sampai mendidih. Masukkan cuka sesaat sebelum diangkat.
  11. Olesi permukaan choipan dengan minyak bawang, lalu taburi bawang putih cincang goreng.

Sajikan choipan bersama saus cocolannya. Anda juga bisa mengganti bengkoang sebagai isian dengan kucai.

5 dari 6 halaman

4. Resep Cheesy Pull Apart Garlic Bread

pull apart garlic bread

cheesy pull apart garlic bread © PxHere

Yuk, bikin resep jajanan asin simpel berikut ini, yaitu pull apart garlic bread yang gurih dengan lelehan keju mozzarella.

Anda bisa menggunakan jenis roti apa saja yang teksturnya crusty dan berongga. Misalnya irish soda bread, sourdough bread, atau roti prancis.

Bahan:

  • 1 buah roti bulat dengan tekstur crusty
  • 6 sdm butter (mentega)
  • 2 siung bawang putih, dihaluskan
  • 2 sdm peterseli cincang
  • 60 gram keju parmesan
  • 200 gram keju mozzarella, parut
  • 50 gram keju cheddar parut
  • 100 gram saus marinara (bisa diganti saus tomat/sambal)

Cara Membuat Cheesy Pull Apart Garlic Bread:

  1. Panaskan oven dengan suhu 190°C.
  2. Kerat-kerat roti dengan motif bujur sangkar, tapi jangan sampai menembus bagian bawah roti.
  3. Lelehkan butter, lalu tumis bawang putih yang sudah dihaluskan selama beberapa detik.
  4. Oleskan tumisan bawang putih pada permukaan roti. Pastikan bagian yang dikerat juga terolesi.
  5. Olesi keratan roti dengan saus marinara/tomat/sambal, lalu taburi tiga jenis keju hingga penuh.
  6. Terakhir, taburi permukaan roti dengan peterseli cincang.
  7. Letakkan roti yang sudah dikerat di atas aluminium foil, lalu bungkus.
  8. Panggang roti di dalam oven selama 30 menit, lalu keluarkan. Buka pembungkusnya, lalu oven lagi selama 10 menit.

Sajikan cheesy pull apart garlic bread bersama saus marinara/tomat/sambal yang ditempatkan di wadah terpisah.

6 dari 6 halaman

5. Resep Cakwe Aroma Bawang

ilustrasi cakwe

ilustrasi cakwe © Wikimedia Commons/Popo le Chien

Cakwe adalah jenis jajanan asin yang biasa ditawarkan di lapak kaki lima. Makanan ini diadaptasi dari jajanan China yang dikenal dengan nama yu char kway atau youtiao.

Bagaimana cara membuat cakwe rumahan yang enak, renyah, dan kenyal? Berikut ini resep yang bisa dicoba.

Bahan:

  • 2 sendok teh ragi instan
  • 200 ml air

Bahan kering:

  • 250 gram tepung protein sedang
  • 50 gram tepung protein rendah
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok teh garam halus
  • 1 siung bawang putih dihaluskan (opsional)
  • 1/2 sendok teh soda kue
  • minyak goreng secukupnya

Saus:

  • 3 sendok makan gula pasir
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok makan saus sambal botol
  • 1 sendok makan saus tomat botol
  • 1 siung bawang putih dihaluskan
  • 1 sendok teh tepung maizena

Cara Membuat Cakwe:

  1. Campurkan ragi instan dengan air, kemudian diamkan.
  2. Campur semua bahan kering dan bawang putih, kemudian tuangi larutan ragi tadi.
  3. Uleni adonan hingga kalis, kemudian tutup dengan kain lap bersih selama 15 menit.
  4. Uleni kembali adonan, bulatkan, lalu tutup dengan kain lap. Diamkan selama 6 jam agar mengembang.
  5. Taburi papan penggilasan dengan terigu, kemudian giling adonan hingga mencapai ketebalan 1/2 cm. Potong-potong dengan ukuran 2 × 10 cm.
  6. Ambil adonan yang telah dipotong, taburi tepung sedikit, kemudian tumpuk dengan adonan lain. Tekan bagian tengahnya menggunakan sumpit.
  7. Tarik adonan cakwe hingga sedikit melar, kemudian goreng di dalam minyak panas hingga matang.

Cara Membuat Saus Cocolan Cakwe:

  1. Selanjutnya, buat saus cocolan untuk cakwe. Rebus gula pasir, garam, saus sambal, saus tomat, bawang putih dengan air panas.
  2. Tuangi tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan 2 sendok makan air. Rebus hingga meletup-letup, kemudian angkat dari kompor.

Itulah cara membuat cakwe asin yang gurih dan saus cocolannya.

Mau coba jenis makanan yang lain? Temukan produk kuliner yang Anda inginkan di Manis dan Sedap!

Yuk PO Sekarang di ManisdanSedap! [tsr]

Baca juga:
Kue Bingka Adalah Makanan Manis Khas Banjar, Ini Resepnya
Resep Lumpia Ayam Rebung Sederhana
Resep Dimsum Ceker Empuk dan Gurih
Resep Sempol Ikan, Lebih Gurih dan Harum dengan Campuran Tenggiri Giling

Adblock test (Why?)


5 Resep Jajanan Rumahan dengan Aroma Bawang Putih untuk Ramadan | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...