Liputan6.com, Jakarta - Tidak melulu beli, Anda juga bisa membuat sendiri ragam gorengan menggugah selera. Salah satu yang cukup mudah dibuat dan rasanya tentu sudah familiar adalah tahu bulat.
Ada beberapa versi tahu bulat yang bisa Anda buat, mulai dari yang kopong, dicampur dengan ayam, sampai yang renyah di bagian luarnya. Apapun, semuanya masih terbilang mudah untuk dibuat sendiri.
Bahan-bahan yang dibutuhkan pun semua mudah didapatkan dengan harga cukup ekonomis. Langsung catat sederet resep tahu bulat berikut, seperti dirangkum dari Cookpad, Sabtu, 25 Februari 2023.
Tahu Bulat Kopong
Resep kreasi pengguna @ginarukmi ini membutuhkan bahan-bahan:
2 buah tahu jombang ukuran besar
1 butir telur ayam kampung
1 sdt baking powder
1 sdt garam
1/2 sdt kaldu bubuk
1,5 sdm bawang putih bubuk
Langkah Pembuatan:
- Peras tahu hingga benar-benar kering. Kemudian, campur dengan semua bahan, aduk rata sampai tekstur adonan gampang dipulung.
- Ambil 1 sdt adonan atau sesuai selera, bulatkan, dan tata dalam wadah.
- Panaskan minyak. Goreng tahu bulat satu per satu. Jangan terlalu banyak karena tahu bulat akan mengembang. Aduk perlahan. Setelah mengembang, tekan-tekan pelan dengan spatula.
- Pastikan seluruh permukaan tahu bulat keras, lalu angkat, tiriska, dan sajikan dengan saus favorit.
Tahu Bulat Ayam
Resep kreasi pengguna @Dewix767 ini membutuhkan bahan-bahan:
5 buah tahu putih
2 butir telur
250 gram daging ayam cincang
1 batang daun bawang
1 buah wortel ukuran sedang, parut halus
1 sdm tepung tapioka
1 sdm saus tiram
1/2 sdt kaldu jamur
Secukupnya minyak goreng untuk menggoreng
Langkah Pembuatan:
- Haluskan tahu bersama telur, aduk rata. Tambahkan ayam cincang, daun bawang, wortel, kaldu jamur, dan saus tiram, aduk lagi. Bentuk bulat-bulat.
- Panaskan minyak, lalu goreng adonan tahu bulat ayam sampai kecoklatan. Angkat, tiriskan, dan sajikan bersama saus favorit.
Resep Tahu Bulat Rambutan
Resep kreasi pengguna Nia Charaga ini membutuhkan bahan-bahan:
1 buah tahu putih besar, hancurkan
Secukupnya penyedap rasa ayam
10 butir telur puyuh, bagi jadi dua bagian
3 sdm terigu
Secukupnya mi instan, hancurkan
Langkah Pembuatan:
-
Masukkan tahu yang sudah dihancurkan ke wadah. Lalu, tambahan penyedap rasa. Aduk rata.
-
Ambil adonan tahu, pipihkan, kemudian masukkan telur puyuh dan bentuk bulat-bulat.
-
Tahu yang sudah bulat digulingkan ke dalam mi instan yang sudah dhancurkan.
-
Goreng dengan api kecil sampai kecokelatan. Angkat dan tiriskan. Sajikan selagi hangat bersama saus sambal.
3 Resep Tahu Bulat, Gorengan Andalan yang Mudah Dibuat - Liputan6.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar