KOMPAS.com - Punya stok putih telur di rumah? Selain mengolahnya menjadi aneka menu masakan seperti isian lodeh. Putih telur juga bisa diolah menjadi bahan dasar brownies.
Ada resep brownies kukus putih telur yang dicetak pada loyang bulat cekung ukuran 25 cm untuk 8 hingga 10 potong. Ada tips membuat brownies kukus awet hingga berhari-hari, caranya adalah dengan memastikan tidak adanya satu tetes kuning telur pada adonan.
Selain itu, gunakan putih telur suhu ruang untuk membuat brownies kukus agar hasilnya mengembang, dengan begitu kamu bisa tidak menggunakan SP.
Simak cara membuat brownies kukus dari buku "Betty's Bake - 55 Resep Cookies, Cake Kue Dan Roti Hits Di Instagram" (2023) oleh Betty Cenn terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga:
Bahan 1
- 100 gram dark cooking chocolate
- 130 ml minyak
- 80 gram susu kental manis
Bahan 2
- 350 ml putih telur
- 1/2 sdm SP
- 180 gram gula pasir
Bahan kering
- 140 gram tepung terigu protein rendah
- 35 gram cokelat bubuk
Bahan topping
- DCC serut
- Butter cream mocca
- Sprinkels
- Loyang bentuk bulat ukuran 25 cm
Cara membuat brownies kukus putih telur
- Lelehkan DCC dengan cara ditim kemudian tambahkan dengan minyak dan susu kental manis, aduk rata. Sisihkan dengan suhu ruang. Mikser putih telur dan SP sampai berbuih.
- Tambahkan gula pasir secara bertahap sambil dimikser selama 7 menit. Tambahkan bahan kering yang sudah diayak, campurkan dengan spatula. Tambahkan bahan 1 yang sudah dingin, aduk balik dengan spatula.
- Tuang ke dalam loyang dan hentakkan beberapa kali, masukkan ke dandang yang sudah panas. Kukus kue hingga matang selama 35 menit, tes tusuk jika sudah tidak ada adonan yang menempel.
- Keluarkan kua dari loyang dan diamkan ke cooling rack sampai suhu ruang. Kalau sudah dingin hias kue sesuai selera.
Buku "Betty's Bake - 55 Resep Cookies, Cake Kue Dan Roti Hits Di Instagram" (2023) oleh Betty Cenn terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Resep Brownies Kukus Putih Telur, Hias untuk Birthday Cake - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar