Roti lapis atau sandwich bisa jadi pilihan menu makanan saat perut mulai keroncongan. Setangkup roti berisi daging, sayuran, saus mayones, dan saus sambal dapat memuaskan selera Anda. Berikut resep sandwich yang nikmat dan praktis ala restoran cepat saji.
Anda bisa berkreasi membuat sandwich sendiri di rumah. Cara membuat sandwich di rumah dapat dilakukan dengan mudah menggunakan bahan-bahan yang juga murah.
Dengan membuat sandwich sendiri, Anda dapat menentukan kualitas bahan yang digunakan dan porsi yang diinginkan dengan harga yang jauh lebih murah. Hanya perlu waktu kurang dari 10 menit, Anda bisa menikmati sandwich nikmat ala restoran cepat saji.
Anda juga bisa menjadikan kegiatan ini sebagai aktivitas bersama anak di rumah.
Berikut resep sandwich ala restoran.
Bahan sandwich:
Resep sandwich dapat dibuat dengan mudah mulai dari menyiapkan bahan hingga mengolahnya. (Foto: iStockphoto/vaaseenaa)
|
- 1 buah roti baguette. Dikutip dari Maya Kitchenette, roti baguette juga bisa diganti dengan roti pipih atau flatbeard
- 4 lembar keju
- 6 lembar daging sapi, bisa menggunakan daging ham
- 1 tomat, diiris tipis
- 6 lembar daun selada
- 6 lembar mentimun
- 2 sendok saus mayones
- 1 sendok margarin
- Isian pada bahan sandwich ini dapat disesuaikan dengan selera.
Cara membuat sandwich
- Oleskan margarin ke teflon atau penggorengan anti lengket, panaskan. Jika sudah panas simpan roti yang telah dibelah dua, usahakan agar belahan tidak terputus.
- Di wajan terpisah, panaskan daging sapi hingga agak matang.
- Roti panggang yang sudah panas bisa diolesi mayones, beri tumpukan selada, daging yang sudah dipanaskan, tomat, timun dan keju. Beri kembali saus mayones.
- Jika sudah, tutup tumpukan dengan bagian lain roti. Tunggu hingga agak panas dan keju sedikit mencair.
- Setelah matang, angkat dan sajikan. Satu tangkup sandwich siap disantap.
Itulah resep membuat sandwich yang nikmat dan praktis ala restoran cepat saji.
(tst/ptj)Resep Sandwich yang Nikmat dan Praktis ala Restoran - CNN Indonesia
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar