KOMPAS.com - Ada cara membuat pancake teflon yang mudah diikuti pemula. Sajian yang mudah dibuat tanpa perlu menggunakan cetakan.
Selain mudah dibuat, resep pancake teflon ini juga menggunakan bahan yang mengenyangkan. Seperti, kentang, telur, dan keju.
Berikut cara membuat pancake kentang keju pakai teflon dari buku “Kumpulan Resep Hits di Instagram: 100 + Resep Andalan Dapur Bunda Nina” (2017) oleh Dapur Bunda Nina terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga: Resep Pancake Saus Stoberi, Bikin Sarapan Bareng Keluarga
Resep pancake teflon
Bahan:
- 500 gram kentang, kupas dan parut
- 3 butir telur
- 3 sdm tepung terigu
- 75 gram keju cheddar parut
- ½ sdt garam
- ¼ sdt merica bubuk
- 1 batang daun bawang, iris-iris
- 5 sdm margarin leleh
Baca juga: Resep Pancake Oatmeal Sederhana, Cocok untuk Sarapan
Cara membuat pancake teflon
1. Peras kentang yang sudah diparut, gunakan serbet bersih agar airnya keluar semua.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
2. Kocok telur dan tambahkan irisan daun bawang, garam, merica, dan tepung terigu. Aduk hingga rata.
3. Masukkan kentang parut ke kocokkan telur, tambahkan dengan keju parut dan margarin leleh. Aduk hingga rata.
4. Panaskan teflon, tuang adonan, dan masak hingga matang. Pastikan kedua sisi pancake matang sempurna.
5. Sajikan dengan saus sambal atau mayones.
Buku “Kumpulan Resep Hits di Instagram: 100 + Resep Andalan Dapur Bunda Nina” (2017) oleh Dapur Bunda Nina terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.
Resep Pancake Teflon Simpel, Pakai Kentang dan Keju - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar