KOMPAS.com - Coba ikuti resep sus sosis pedas sebagai camilan gurih dan mengenyangkan setelah shalat tarawih di rumah.
Kamu bisa mencoba untuk membuat adonan sus sendiri di rumah. Bahan yang dibutuhkan di antaranya, air, margarin, dan tepung terigu.
Selengkapnya, coba ikuti resep sus sosis pedas dari buku “Pastry Ekonomis” (2015) karya Ambarini terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga: Resep Sus Kering Original, Bikin untuk Lebaran
Bahan untuk sus:
- 250 ml air
- 100 gram margarin
- 150 gram tepung terigu protein sedang
- 4 butir telur
Bahan untuk isi sus sosis pedas:
- 2 sdm margarin
- ½ buah bawang bombay, cincang
- ½ sdt bumbu kari
- 3 sdm tepung terigu
- 250 ml susu cair
- 2 buah wortel, iris dadu halus
- 2 sdm creamer (kalau ada)
- Garam secukupnya
- ½ sdt merica bubuk
- ¼ sdt pala halus
- 1 sdt gula pasir
- ½ sdt bumbu penyedap
- 1 sdm seledri cincang
- 1 sdm irisan daun bawang
- 4 buah sosis sapi, potong melintang
- 4 sdm saus sambal
Baca juga: Resep Telur Gulung Mie Sosis, Camilan Enak Anti Ribet
1. Adonan sus: Rebus air dan margarin hingga mendidih. Tuang tepung terigu, kecilkan api. Aduk dengan cepat hingga adonan tidak lengket di panci.
2. Angkat dari api dan biarkan dingin. Pecahkan telur satu per satu sambil dikocok dengan mikser.
3. Panaskan oven hingga suhu 200 derajat celsius. Olesi loyang datar dengan margarin.
4. Masukkan adonan sus ke dalam piping bag, beri spuit berbentuk bintang. Semprotkan adonan di atas loyang berbentuk bunga kecil.
5. Panggang dalam oven sekitar 15 menit. Turunkan suhunya selama 10 menit terakhir. Angkat dan dinginkan.
Baca juga: Resep Risol Sosis Panggang yang Ekonomis untuk Jualan
6. Isi: Panaskan margarin, tumis bawang bombay hingga harum masukkan bumbu kari dan wortel. Aduk hingga wortel setengah matang.
7. Tambahkan tepung terigu dan aduk-aduk. Tuang susu cair, aduk cepat agar tidak gosong. Pastikan gunakan api kecil.
8. Aduk hingga adonan isi mengental. Masukkan irisan sosis, taburan garam, merica, dan creamer.
9. Aduk hingag matang dan masukkan seledri dan daun bawang. Aduk sebentar dan angkat.
10. Belah sus menjadi dua dengan menggunting bagian tepinya. Isi bagian bawah dengan sedikit bahan isi. Tumbuk secara terbaik.
11. Isi lubang sus dengan bahan isi dan beri saus sambal.
Buku “Pastry Ekonomis” (2015) karya Ambarini terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.
Resep Sus Sosis Pedas, Camilan Mengenyangkan Setelah Shalat Tarawih - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar