Rechercher dans ce blog

Minggu, 22 Oktober 2023

Resep Garlic Chicken Creamy dan Gurih Maksimal, Bikin untuk Bekal - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Ada cara lain masak dada ayam filet yang enak dengan bumbu lumer yang meresap hingga keserat terdalam. Garlic chicken yang harum ini bisa kamu coba buat di rumah untuk bekal ke kantor.

Dada ayam perlu digoreng terlebih dahulu hingga matang kemudian ditumis dengan aneka bumbu seperti mentega, unsalted cream, dan sedikit minyak zaitun untuk memaksimalkan cita rasanya.

Dalam laman BBC Good Food, kamu bisa ikuti resepnya untuk bikin empat porsi makan. Masak dalam durasi 30 menit.

Baca juga:

Resep garlic chicken

Bahan

  • 4 dada ayam ukuran sedang, buang kulitnya, iris melintang
  • 75 gram tepung terigu biasa
  • 2 sdm minyak zaitun
  • 50 gram mentega tawar
  • 10-15 siung bawang putih kecil
  • 250 ml kaldu ayam
  • 100 ml cream
  • 30 gram keju Parmigiano-Reggiano atau parmesan
  • Peterseli secukupnya, iris tipis

Cara membuat garlic chicken

  1. Masukkan dada ayam yang sudah dipotong. Taburi dengan tepung terigu, balut-balut dengan bumbu yang sudah disiapkan.
  2. Panaskan minyak dalam wajan besar, kibaskan tepung yang tersisa, dan goreng selama 1-2 menit atau hingga matang. Angkat dan tiriskan.
  3. Di lain teflon, panaskan dengan api kecil dan tambah dengan mentega. Kupas bawang putih dan masukkan ke dalam wajan. Masak selama lima menit atau hingga bawang putih berubah menjadi keemasan.
  4. Tuang kaldu dan rebus selama 10 menit sampai bawang putih lunak. Tambah dengan krim dan keju, rebus selama lima menit sampai saus mengental.
  5. Koreksi rasa dan taburi dengan peterseli cincang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Resep Garlic Chicken Creamy dan Gurih Maksimal, Bikin untuk Bekal - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...