KOMPAS.com - Marshmallow banyak dijual di minimarket atau supermarket. Bukan hanya enak dinikmati secara langsung, ada kreasi lain yang bisa kamu coba buat di rumah.
Kamu bisa menggunakan lelehan cokelat untuk melapisi marshmallow dan beri taburan meises atau sprinkles agar lebih meriah. Bila sedang mengadakan pesta untuk anak-anak dalam waktu dekat ini.
Coba hidangkan marshmallow pop yang ditusukkan pada tusuk sate dengan mengikuti resep dari laman The Spruce Eats berikut ini.
Baca juga:
Resep marshmallow pop
Bahan
- 12 ons cokelat keping
- 1 sdm mentega nabati
- 16 ons atau 1 kantong marshmallow
- Aneka taburan
- Cokelat putih leleh secukupnya
Cara membuat marshmallow pop
- Siapkan semua bahan. Siapkan loyang dan lapisi dengan aluminium foil atau kertas roti.
- Siapkan mangkuk bersih, campurkan kepingan cokelat dan mentega dalam mangkuk dan panasi. Panaskan selama 45 detik.
- Celupkan marshmallow ke dalam cokelat leleh dan rendam sebentar. Gunakan garpu untuk mengeluarkan marshmallow dan tata di atas loyang.
- Masukkan ke dalam freezer selama 30 menit agar lapisan cokelat mengeras. Sebelumnya, kamu bisa menambahkan taburan topping seperti meises atau sprinkles.
Resep Marshmallow Pop, Camilan Manis Berlapis Lelehan Cokelat - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar