Rechercher dans ce blog

Minggu, 25 Desember 2022

Resep Gulai Cincang Kikil ala Masakan Restoran Padang - IDN Times

Menu masakan padang sudah terkenal di Indonesia akan beraneka ragam menunya yang enak dan super khas rempahnya. Di setiap penjuru kota, kamu akan mudah mendapatkan kedai maupun restoran masakan padang. Sebab, orang minang kebanyakan merupakan perantau dan berjiwa pedagang.

Salah satu menu yang tak kalah enak dan banyak diminati para pecinta masakan padang yaitu gulai cincang. Irisan daging, tetelan, dan campuran lemak sapi ini sangat gurih dan nikmat. Ditambah lagi dengan perpaduan kuah santan yang kental dan beraroma rempah yang khas membuat kamu lahap menyantap sajian ini.

Tanpa berlama-lama, yuk kita praktikkan saja resep gulai cincang kikil ala restoran padang yang super lezat ini!

1. Menyiapkan bahan gulai cincang kikil

Resep Gulai Cincang Kikil ala Masakan Restoran PadangCara mengolah daging cincang (youtube.com/Eddy Siswanto)

Berikut bahan utama dari gulai cincang kikil:

  • 300 gram daging sengkel
  • 500 gram daging sandung lamur
  • 200 gram kikil
  • Air secukupnya untuk merebus

Bahan-bahan di atas rebus dulu kurang lebih 20 menit dalam sebuah panci yang tertutup. Setelah direbus, ambil bahan tersebut lalu potong-potong kecil sesuai ukuran selera kamu. Sisihkan bahan gulai cincang tersebut beserta kuah rebusannya.

2. Bumbu dan rempah yang diperlukan

Resep Gulai Cincang Kikil ala Masakan Restoran PadangBumbu gulai cincang (youtube.com/Eddy Siswanto)

Bumbu dan aneka rempah yang dibutuhkan untuk memasak gulai cincang kikil ini cukup banyak, jadi kamu catat, ya!

Bumbu yang dihaluskan di antaranya:

  • 20 siung bawang merah
  • 10 siung bawang putih
  • 5 buah kemiri
  • 3 sdm ketumbar
  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe
  • 2 buah pala
  • 100 gram cabe merah keriting

Bumbu rempah lainnya beserta bumbu pelengkap di antaranya:

  • 2 ruas lengkuas geprek
  • 3 batang sereh geprek
  • 3 lembar daun kunyit ikat simpul
  • 5 buah kapulaga
  • 6 lembar daun jeruk
  • 3 buah bunga lawang
  • 3 buah kayumanis
  • 3 buah asam kandis
  • Minyak secukupnya untuk menumis bumbu halus
  • Santan kental 400 ml
  • Garam, gula, dan penyedap secukupnya

Baca Juga: Resep Gulai Kikil Khas Minang yang Kenyalnya Brutal!

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

3. Menghaluskan bumbu gulai cincang kikil

Resep Gulai Cincang Kikil ala Masakan Restoran PadangGiling bumbu cincang (youtube.com/Ika Mardatillah)

Langkah pertama untuk memasak gulai cincang kikil ini, kamu persiapkan semua aneka bumbu. Bumbu yang harus dihaluskan kamu pisahkan, giling halus bumbu tersebut menggunakan chopper atau batu giling.

Dikarenakan bumbu gulai cincang ini lumayan banyak, dan supaya menggiling bumbu bisa benar-benar halus, maka cabai dan bumbu lainnya dipisahkan saat digiling. Pertama, kamu bisa giling cabai terlebih dahulu sampai halus. Lalu, giling bumbu rempah yang mesti dihaluskan.

4. Menumis bumbu sampai matang dan harum

Resep Gulai Cincang Kikil ala Masakan Restoran PadangMenumis bumbu cincang (youtube.com/Eddy Siswanto)

Setelah bumbu siap, kamu panaskan minyak di wajan untuk menumis bumbu halus tadi. Masukkan semua bumbu halus dan aduk-aduk sampai tercium harum. Masukkan juga lengkuas geprek, batang sereh geprek, daun kunyit, kapulaga, daun jeruk, bunga lawang, kayu manis, dan asam kandis.

Aduk-aduk semua bumbu sampai tercampur dan matang. Tips dalam menumis bumbu halus ini agar disarankan menggunakan api kecil, supaya bumbu matang sempurna dan tidak gosong. Serta kalau bisa gunakan wajan anti lengket ya, agar proses memasak kamu lebih nyaman.

5. Cara memasak gulai cincang kikil

Resep Gulai Cincang Kikil ala Masakan Restoran PadangMemasak gulai cincang kikil (youtube.com/Eddy Siswanto)

Langkah selanjutnya, kamu masukkan bahan daging dan kikil yang sudah disisihkan tadi beserta kuah kaldunya. Aduk-aduk sampai bahan tercampur rata dengan tumisan bumbunya. Masak sampai kuahnya mendidih dan masukkan juga garam, gula, beserta penyedap rasa sampai rasa dikira pas di lidah kamu ya.

Setelah itu, tuangkan santan sedikit-sedikit ke dalam wajan tersebut sambil diaduk-aduk. Masak sampai daging dan kikilnya benar-benar matang. Kamu bisa tutup rapat wajan dan biarkan kurang lebih 20 menit dengan api sedang.

6. Menghidangkan gulai cincang kikil

Resep Gulai Cincang Kikil ala Masakan Restoran PadangMenyajikan gulai cincang kikil sedap (youtube.com/Ika Mardatillah)

Setelah gulai terlihat matang, kamu bisa cicip kembali rasa kuahnya. Jika bumbu kuahnya sudah pas dan tampak kental, matikan kompor dan gulai cincang kikil kini siap dihidangkan. Kamu siapkan mangkuk yang berukuran besar, lalu tuangkan gulai ke dalamnya.

Sekarang, kamu bisa menikmati hidangan gulai cincang kikil ala restoran padang di rumah dengan sepuasnya. Menu ini sangat cocok untuk melengkapi sajian makan siang kamu bersama keluarga di rumah. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Gulai Cincang, Masakan Khas Padang yang Rasanya Gurih Abis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Adblock test (Why?)


Resep Gulai Cincang Kikil ala Masakan Restoran Padang - IDN Times
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...