Merdeka.com - Aneka resep ikan pesmol berikut ini dapat Anda buat sebagai menu makan siang bersama keluarga. Pesmol adalah bumbu khas Sunda yang memiliki cita rasa asam dan juga pedas. Meski nampaknya membutuhkan banyak bumbu-bumbu dalam resepnya, sebenarnya cara membuat resep ikan pesmol mudah saja.
Justru dengan banyaknya jenis bumbu yang digunakan, ikan pesmol menjadi lebih gurih dan kaya rasa. Siapapun yang mencicipinya pasti akan ketagihan! Ikan yang digunakan pun bisa bermacam-macam, seperti nila, bandeng, tongkol, hingga ikan mas. Anda bisa memilih jenis ikan sesuai selera.
Langsung saja, melansir dari laman cookpad.com ini dia 6 resep ikan pesmol pilihan yang telah kami rangkum secara khusus hanya untuk Anda. Selamat mencoba!
2 dari 4 halaman
1. Pesmol Ikan Nila Bumbu Kuning
Bahan-bahan:
- 3 ekor ikan nila segar
- 1 buah jeruk nipis/lemon
- 2 serai geprek
- 3 lbr daun jeruk
- 1 buah tomat
- 6 buah rawit besar
- Secukupnya garam, gula merah, penyedap rasa
Bumbu yang dihaluskan:
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 ruas jari kunyit
- 2 ruas jari jahe
- 3 btr kemiri
- 1 Sdm ketumbar
Cara membuat resep ikan pesmol:
- Bersihkan ikan nila, setelah bersih beri perasan jeruk nipis atau jeruk lemon setelah itu taburi garam diamkan dulu kurang lebih 10 menit.
- Goreng ikan nila sampai setengah matang, kemudian angkat dan tiriskan.
- Tumis bumbu halus hingga harum.
- Masukan ikan nila ke dalam tumisan bumbu halus, beri air kurang lebih 1 gelas air, masukan garam, gula merah, penyedap rasa.
- Kemudian masukan sereh, tomat, rawit besar, daun bawang, daun jeruk. Aduk hingga bumbu merata.
- Setelah itu masukan ikan nila. Ungkep sampai air agak menyusut. Koreksi rasa.
- Setelah airnya menyusut dan terlihat berminyak, angkat dan hidangkan. Selamat mencoba.
2. Pesmol Kemangi Ikan Nila
Bahan-bahan:
- 2 Ekor Ikan Nila
- 1/2 Buah Jeruk Nipis
- 1/4 sdt Garam
Bumbu halus:
- 1 Buah Kunyit ukuran Ibu Jari
- 5 Siung Bawang Merah
- 4 Siung Bawang Putih
- 4 Buah Cabe Merah
- 2 Buah Cabe Rawit Merah
- 2 Ruas Jahe
- 1/2 sdt Garam
Bumbu tambahan:
- 2 Lembar Daun Salam
- 4 Lembar Daun Jeruk
- 1 Batang Sereh digeprek
- 1 Ruas Lengkuas Geprek
- 1/4 sdt Lada Bubuk
- 1/2 sdt Gula Pasir
Bahan tambahan:
- Secukupnya Air
- Daun Kemangi
- 2 Batang Daun Bawang
Cara membuat resep ikan pesmol:
- Cuci bersih ikan, potong sesuai selera. Bumbui dengan garam dan jeruk nipis. Diamkan 10 menit.
- Siapkan wajan isi dengan minyak, panaskan sebentar lalu goreng ikan sampai matang.
- Siapkan bumbu, haluskan menggunakan bantuan blender atau bisa diuleg, saat menghaluskan beri bumbu berupa garam. Sisihkan.
- Siapkan daun kemangi, petik daun dari batangnya lalu cuci bersih dan sisihkan. Siapkan bahan bumbu tambahan, sisihkan.
- Tumis bumbu yang telah dihaluskan bersama bumbu lainnya, tumis hingga matang dan harum. Lalu tambahkan sedikit air, masukkan daun bawang. Aduk rata kembali.
- Masukkan ikan yang telah digoreng, aduk rata kembali. Tutup wajan sebentar hingga bumbu meresap.
- Kemudian tambahkan daun kemangi, aduk rata biarkan sampai daun kemangi layu. Beri bumbu berupa gula dan lada bubuk. Tes rasa.
- Masak hingga bumbu menyusut dan mengental. Sajikan!
3 dari 4 halaman
3. Pesmol Ikan Mas
Bahan utama:
-
1 kg Ikan Mas
Bumbu halus untuk ditumis:
-
6 butir kemiri
-
5 butir Bawang Merah
-
4 butir Bawang Putih
-
secukupnya Kunyit
-
1 ruas jempol Jahe
Bahan tambahan:
-
Kemangi
-
Tomat
-
secukupnya Sereh
-
secukupnya Daun Salam
-
1 sendok makan cuka
-
Cabai (selera)
Cara membuat resep ikan pesmol:
- Bersihkan ikan mas, lalu taburkan garam dan 1 sendok cuka (Diamkan kurleb 15 menit).
- Goreng ikan mas dengan minyak panas hingga matang.
- Siapkan wajan dengan minyak, masukan bumbu halus, daun salam, sereh, garam, gula, dan kaldu, tumis setengah matang.
- Masukan tomat, 1 sendok cuka dan cabai hingga tumisan matang.
- Masukan ikan mas yang sudah di goreng. Hati hati untuk membalik ikannya supaya tidak hancur.
- Sajikan setelah matang, lalu berikan kemangi supaya lebih mantap rasanya.
4. Pesmol Ikan Ekor Kuning
Bahan-bahan:
Bumbu halus:
Cara membuat resep ikan pesmol:
- Siapkan bumbu. Goreng ikan hingga matang.
- Blender bumbu halus. Tumis bumbu halus dan bahan lainnya hingga wangi.
- Masukkan ikan dan beri sedikit air. Masukkan garam dan kaldu. Tes rasa dan masak hingga bumbu mengental.
- Siap disajikan.
4 dari 4 halaman
5. Ikan Tongkol Bumbu Pesmol
Bahan-bahan:
-
400 gram ikan tongkol
-
1 buah tomat, potong-potong
-
1 lembar daun bawang, iris agak tebal
-
10 buah cabe rawit, biarkan utuh
Bumbu halus:
-
2 butir kemiri
-
6 siung bawang merah
-
5 siung bawang putih
-
1/2 ruas kecil jahe
-
1/2 ruas kunyit
Bumbu tambahan:
-
1 batang serai digeprek
-
1/2 ruas lengkuas digeprek
-
2 lembar daun salam
-
1 lembar daun jeruk
-
1 gelas air
-
Secukupnya garam, kaldu bubuk dan gula pasir
Cara membuat resep ikan pesmol:
- Goreng ikan tongkol hingga setengah kering. Lalu angkat dan tiriskan.
- Tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan serai, lengkuas dan daun salam. Tuangkan air, biarkan mendidih.
- Masukkan ikan tongkol, beserta irisan tomat, daun bawang dan cabe rawit. Tambahkan garam, kaldu bubuk dan gula pasir, tes rasa menurut selera.
- Tunggu sampai bumbu mengental, lalu angkat dan sajikan.
6. Pesmol Ikan Bandeng
Bahan-bahan:
Bumbu halus:
-
6 butir bawang merah
-
6 butir bawang putih
-
5 kemiri
-
1 ruas kunyit
-
1 ruas jahe
Cara membuat resep ikan pesmol:
- Goreng ikan bandeng yang sudah dibumbui lalu tiriskan.
- Blender bumbu halus (bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe dan kunyit).
- Potong-potong daun bawang dan geprek sereh dan lengkuas.
- Tumis bumbu halus aduk aduk masukan daun jeruk, daun salam, sereh dan lengkuas lalu aduk lagi.
- Masukan kaldu dan garam dan 1 sdt lada.
- Masukan ikan lalu aduk2 hingga rata. Masukan air secukupnya lalu masukan santan. Aduk. Koreksi rasa, siap disajikan.
Resep Ikan Pesmol ala Rumahan Mudah Dibuat, Praktis dan Lezat | merdeka.com - Merdeka.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar