Rechercher dans ce blog

Kamis, 04 Agustus 2022

5 Resep Olahan Ikan Nila: Dibakar, Disambal Kecap, Hingga Balado - HaiBunda

Jakarta -

Ikan nila merupakan salah satu jenis ikan konsumsi yang paling banyak diminati di Indonesia. Selain karena harganya yang ekonomis, ikan jenis ini bisa diolah menjadi berbagai ragam masakan rumahan.

Meski termasuk ikan air tawar, nila memiliki daging yang gurih dan tebal. Terdapat beberapa menu olahan ikan nila yang bisa dijadikan pilihan, di antaranya digoreng, dibakar, atau dipepes.

Selain memiliki rasa yang enak, ikan nila juga mengandung banyak nutrisi yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Sebab, ikan nila diketahui mengandung protein, mineral, vitamin, dan asam lemak. Ikan nila juga memiliki kadar kalori yang lebih rendah jika dibandingkan dengan kalori pada daging sapi.


Banner Sayuran yang Dilarang untuk Bumil

Kandungan omega-3 pada ikan nila sangat baik untuk menurunkan tekanan darah tinggi serta menjaga kesehatan jantung, pembuluh darah, paru, hingga berperan dalam meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Untuk mengolah ikan nila menjadi hidangan yang lezat sebenarnya tidak diperlukan keahlian memasak khusus. Bunda bisa mengolahnya dengan beberapa kombinasi bahan sederhana, namun bisa menghasilkan ragam olahan ikan nila. Tertarik untuk memasaknya?

Ragam resep olahan ikan nila

Berikut beberapa ide resep ikan nila yang bisa dipilih sebagai sajian untuk keluarga.

1. Resep ikan nila goreng tepung dengan saus asam manis

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ikan nila ukuran 700 gram
  • ½ buah jeruk nipis
  • 1 bungkus tepung bumbu siap saji ukuran kecil
  • Minyak goreng secukupnya

Saus asam manis:

  • 1 buah bawang bombay ukuran kecil, iris potongan sedang
  • 3 siung bawang putih
  • ½ buah nanas madu, potong sesuai selera
  • 1 buah wortel, iris korek api
  • 3 sdm saus sambal
  • 2 sdm saus tomat
  • ½ sdt merica
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt gula
  • 1 sdm larutan tepung maizena
  • 3 sdm minyak goreng

Cara membuat ikan nila goreng tepung dengan saus asam manis:

  1. Lumuri ikan nila yang sudah dibersihkan dengan air jeruk nipis dan diamkan hingga 10 menit.
  2. Cuci bersih kembali ikan nila dan filet menjadi beberapa bagian.
  3. Balur bagian daging dan tulang ikan nila dengan tepung bumbu siap saji.
  4. Goreng bagian daging dan tulangnya secara terpisah.
  5. Setelah matang, atur daging dan tulang ikan yang telah digoreng hingga membentuk ikan utuh kembali.
  6. Panaskan 3 sdm makan minyak goreng, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  7. Tambahkan potongan wortel, tumis hingga setengah matang.
  8. Masukkan saus tomat dan dan saus sambal, kemudian tambahkan potongan buah nanas, merica, garam, dan gula.
  9. Setelah hampir matang, tambahkan larutan maizena hingga tercampur rata dan matikan api.
  10. Tuang saus asam manis ke atas ikan nila goreng.
  11. Selesai, ikan nila goreng tepung dengan siraman saus asam manis siap disajikan.

2. Resep ikan nila bakar sambal kecap

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ikan nila berukuran 1 kg yang sudah dibersihkan
  • ½ buah jeruk nipis
  • 5 sdm kecap manis
  • 5 sdm saus tomat

Bumbu halus:

  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdt garam
  • 3 sdm gula merah yang telah disisir
  • 2 sdm minyak

Sambal kecap:

  • 5 sdm kecam manis
  • 2 siung bawang merah, iris kecil
  • ½ buah tomat, potong dadu
  • 2 cm jahe, iris tipis
  • 1 buah timun, buang bijinya dan potong menjadi ukuran kecil
  • Cabai rawit sesuai selera, iris tipis menyerong

Cara membuat ikan nila bakar sambal kecap:

  1. Cuci ikan nila hingga bersih dan kerat-kerat bagian perutnya.
  2. Lumuri dengan perasan jeruk nipis, diamkan selama 10 menit lalu bilas hingga bersih.
  3. Lumuri dengan bumbu yang sudah dihaluskan dan biarkan hingga 30 sampai 40 menit agar bumbu meresap.
  4. Sembari menunggu bumbu meresap, buat campuran semua bahan sambal kecap dalam satu wadah.
  5. Jika bumbu telah meresap sempurna, panaskan alat bakaran atau pemanggang yang telah disiapkan.
  6. Bakar ikan nila hingga matang, oleskan campuran kecap dan saus tomat di setiap bagian sisi ikan hingga 2 sampai 3 kali.
  7. Setelah kedua sisi ikan matang, angkat dan sajikan bersama sambal kecap sebagai cocolan.
Ikan Nila Merah (Raw red tilapia fish) is a kind of freshwater fish consumption, served on white plate. Selected focusIlustrasi olahan ikan nila/ Foto: Getty Images/iStockphoto/Tyas Indayanti

3. Resep sop ikan nila kemangi

Bahan-bahan:

  • 2 ekor ikan nila ukuran 500 gram yang sudah dibersihkan
  • 1 buah tomat merah
  • 2 ikat daun kemangi
  • 3 lembar daun salam kering
  • 2 batang seledri
  • 3 cm lengkuas geprek
  • 2 cm jahe,geprek
  • 1 batang serai geprek
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 liter air
  • 2 batang daun bawang
  • 1 sdt merica
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya untuk menumis

Bumbu halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih

Cara membuat sop ikan nila kemangi:

  1. Potong ikan nila menjadi beberapa bagian dan lumuri dengan jeruk nipis.
  2. Panaskan minyak di wajan dan tumis bumbu halus hingga harum.
  3. Masukkan daun salam, serai, jahe, lengkuas kemudian tumis kembali dan sisihkan.
  4. Rebus air sampai mendidih dan masukkan bumbu yang sudah ditumis.
  5. Masukkan potongan ikan nila, merica, garam, dan gula, tunggu hingga setengah matang.
  6. Tambahkan daun kemangi dan potongan tomat merah lalu masak sampai ikan matang.
  7. Angkat dan sajikan. Olahan ikan nila dengan kuah yang hangat ini akan bertambah nikmat dengan taburan bawang goreng.

4. Resep ikan nila bumbu balado

Bahan-bahan:

  • 4 ekor ikan nila ukuran sedang
  • 1 sdm kunyit bubuk
  • 2 sdm ketumbar bubuk
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • 1 siung bawang putih, haluskan
  • Daun selada sebagai pelengkap
  • Minyak secukupnya

Bumbu balado:

  • 7 buah cabai merah besar
  • 10 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih

Cara membuat ikan nila bumbu balado:

  1. Lumuri ikan nila yang sudah dibersihkan dan dikerat bagian perutnya dengan kunyit, ketumbar, bawang putih dan garam. Diamkan selama 15 menit.
  2. Panaskan minyak di wajan dan goreng ikan nila hingga matang, sisihkan.
  3. Panaskan minyak kembali dan tumis bumbu balado yang telah ditumbuk kasar.
  4. Tambahkan gula dan garam, kemudian koreksi rasa.
  5. Masukkan ikan yang telah di goreng dan campur bersama bumbu balado.
  6. Selesai, ikan nila bumbu balado siap disajikan bersama hiasan daun selada.

5. Resep pepes ikan nila pedas

Bahan-bahan:

  • 2 ekor ikan nila berukuran 500 gram yang sudah dibersihkan
  • 1 buah jeruk nipis
  • 50 gram cabai rawit merah, iris serong
  • 2 buah tomat, potong sesuai selera
  • 8 lembar daun salam
  • 6 batang serai, potong ukuran pendek
  • 1 ikat daun kemangi
  • Secukupnya daun pisang yang sudah dibersihkan

Bumbu halus:

  • 20 siung bawang merah
  • 10 siung bawang putih
  • 100 gram cabai merah keriting
  • 4 cm lengkuas
  • 2 cm jahe
  • 3 sdt kunyit bubuk
  • 4 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir

Cara membuat pepes ikan nila pedas:

  1. Lumuri ikan nila dengan perasan jeruk nipis selama 20 menit.
  2. Siapkan wadah dan campurkan bumbu halus dengan potongan tomat, irisan cabai rawit, daun salam, serai, dan daun kemangi lalu tambahkan gula dan garam.
  3. Jika sudah tercampur rata, letakkan bumbu tersebut di atas daun pisang.
  4. Letakkan ikan nila di atasnya dan timpa kembali dengan campuran bumbu tersebut hingga ikan nila terbungkus bumbu dengan sempurna.
  5. Tutup kedua ujung daun pisang menggunakan tusuk gigi lalu kukus selama dua hingga 2 ½ jam.
  6. Selesai, pepes ikan nila pun siap dihidangkan.

Nah, itulah beberapa kreasi olahan ikan nila yang bisa Bunda jadikan menu masakan rumahan yang sehat dan lezat untuk keluarga tercinta. Selamat mencoba ya, Bun! (PK)

Simak juga video berikut mengenai resep menarik yang bisa Bunda coba di rumah untuk menarik nafsu makan Si Kecil. 

[Gambas:Video Haibunda]

(ziz/ziz)

Adblock test (Why?)


5 Resep Olahan Ikan Nila: Dibakar, Disambal Kecap, Hingga Balado - HaiBunda
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...