Rechercher dans ce blog

Sabtu, 27 Agustus 2022

5 Resep Bubur Sumsum untuk Camilan Manis Keluarga, Si Kecil Bisa Ikut Makan Lho - HaiBunda

Jakarta -

Bubur sumsum seringkali menjadi makanan penutup setelah makan malam, atau bisa juga menjadi camilan manis saat kumpul bersama keluarga besar. Bubur sumsum juga bisa divariasikan menjadi beberapa resep, lho, Bunda.

Mungkin sebagian besar orang hanya memasak bubur sumsum biasa. Namun, perlu Bunda ketahui bahwa bubur sumsum juga memiliki beragam macam variasi, seperti diolah dengan jagung hingga bisa disajikan dengan kuah kolak.

Nah, Bunda, penasaran? Dirangkum dari berbagai buku resep, berikut adalah beberapa variasi resep dari bubur sumsum. Yuk, simak artikelnya berikut ini, ya, Bunda.


5 Resep bubur sumsum

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah variasi resep bubur sumsum.

1. Bubur sumsum biasa

Berikut adalah resep bubur sumsum yang dirangkum dari buku resep Camilan Manis Nusantara karya Tim Dapur Esensi.

Bahan untuk membuat bubur:

  • 150 gram tepung beras dengan kualitas terbaik
  • 700 ml santan
  • 1/2 sdt garam
  • 2 helai daun pandan

Bahan untuk membuat kinca:

  • 250 gram gula merah jawa, sisir kasar
  • 200-250 ml air
  • 1 helai daun pandan

Cara membuat:

  1. Larutkan tepung beras dengan sebagian santan (± 250 ml). Pastikan benar-benar larut, ya, Bunda, sampai tidak ada butiran tepung lagi.
  2. Masak sisa santan 450 ml, daun pandan, dan garam di atas api sedang hingga mendidih. Masukkan larutan santan-tepung beras sedikit demi sedikit sembari terus diaduk. Aduk terus hingga kental dan mendidih sampai permukaan bubur meletup-letup.
  3. Setelah mendidih, matikan api, lalu, sisihkan, ya, Bunda.

2. Resep bubur sumsum pandan suji

Berikut adalah resep bubur sumsum pandan suji yang dirangkum dari buku 241 Resep Makanan Antigagal Favorit oleh Fatmah Bahalwan & Tim NCC.

Bahan:

  • 100 gram tepung beras
  • 100 ml air daun suji
  • 1 liter santan dari 1 butir kelapa
  • 5 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt pandan pasta

Bahan untuk membuat saus:

  • 500 gram gula merah
  • 200 ml air
  • 3 lembar daun pandan, simpulkan

Cara membuat:

  1. Didihkan 800 ml santan bersama air daun suji, daun pandan, garam, dan pandan pasta sambil diaduk-aduk agar santan tidak pecah.
  2. Campur 200 ml santan dengan tepung beras dan garam, aduk hingga merata. Tuangkan ke dalam santan mendidih, masak hingga menjadi bubur yang kental sambil aduk rata hingga matang. Lalu, angkat.
  3. Untuk membuat saus, Bunda perlu memasak gula merah dicampurkan air, dan daun pandan, setelah mengental, angkat, dan saring, ya, Bunda.
  4. Sajikan bubur dengan saus gula merah.

3. Resep bubur sumsum kuah kolak

Bahan:

  • 20 gram tepung beras
  • 1 buah nangka matang
  • 1 buah pisah raja
  • 125 ml santan
  • 20 gram gula merah
  • 1 lembar daun pandan
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Larutkan tepung beras dengan air putih matang, lalu, masak bersama garam sampai mendidih.
  2. Kemudian, tuangkan adonan tersebut ke dalam mangkuk.
  3. Masak santan dengan garam, daun pandan, dan gula. Aduk terus agar tidak pecah hingga mendidih.
  4. Masukkan pisang raja, masak sebentar. Lalu, angkat.

Baca juga resep bubur sumsum kuah kacang hijau hingga bubur sumsum jagung manis di halaman berikutnya, ya, Bunda.

Bunda, yuk download aplikasi digital Allo Bank di sini. Dapatkan diskon 10 persen dan cashback 5 persen.

Saksikan juga video resep bubur sumsum kuah jagung di bawah ini, ya, Bunda.

[Gambas:Video Haibunda]

Adblock test (Why?)


5 Resep Bubur Sumsum untuk Camilan Manis Keluarga, Si Kecil Bisa Ikut Makan Lho - HaiBunda
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...