Rechercher dans ce blog

Rabu, 15 Desember 2021

Resep Sup Tunjang Bening Khas Riau yang Enak dan Simpel, Bikin Nagih | merdeka.com - Merdeka.com

Merdeka.com - Setiap negara memiliki keanekaragaman budaya yang berbeda-beda dengan karakteristik serta ciri khasnya masing-masing. Begitu juga dengan jenis makanan di suatu negara, di mana setiap negara memiliki cita rasa khas tersendiri. Bahkan tak jarang beberapa makanan tersebut berhasil mendunia karena memiliki cita rasa yang enak dan lezat.

Di Indonesia sendiri, selain dikenal memiliki kekayaan ragam budaya, juga sering disebut sebagai surganya kuliner. Berbagai macam makanan tradisional yang lezat tersedia di Negara Kepulauan ini, salah satunya sop tunjang. Jenis sup khas Riau ini berkuah bening dan memiliki cita rasa yang menggugah selera.

Konon, kelezatan sup tunjang sudah terasa sejak mencium aroma semerbak kuah kaldu yang menyeruak dari dalam panci. Hal ini yang membuat sup tunjang digemari oleh semua kalangan. Berikut beberapa resep sup tunjang yang Merdeka.com lansir dari Cookped:

2 dari 3 halaman

Resep Sup Tunjang Sederhana

11 resep sup iga gurih dan empuk cocok untuk menu makan malam

©2021 Merdeka.com

Bahan:

• 1 buah kaki

• 4 buah wortel

• Seledri secukupnya

• 1 buah tomat

• 3 buah bawang putih

• 5 buah bawang merah

• 1 batang seledri

Cara membuat:

1. Rebus kaki sapi yang sudah dipotong-potong sekitar 60 menit.

2. Setelah itu, buang air rebusan diganti dengan yang baru agar kuah tetap bening.

3. Setelah mendidih, masukkan wortel dan bahan-bahan lainnya.

4. Angkat, lalu sajikan.

Resep Sup Tunjang khas Riau

Bahan:

• 1 kg tulang kaki sapi potong

• 1/2 kg daging sapi

• 2 buah tomat

• 1 buah wortel

• 1 buah kentang

Bumbu utuh:

• 2 tangkai daun bawang potong

• 2 batang kayu manis

• 2 biji pala

• 1 sdt lada bubuk

• 10 biji cengkeh

• garam dan kaldu bubuk secukupnya

Bumbu halus:

• 3 siung bawang putih

• 7 siung bawang merah

• 3 butir kemiri

• 1/2 sdt ketumbar

• 2 cm jahe

Cara membuat:

1. Masukkan tulang sapi dan dagingnya ke dalam panci presto. Masak selama 15 menit saja agar empuk.

2. Panaskan minyak secukupnya. Tumis bumbu halus hingga matang. Tuang air secukupnya.

3. Masukkan semua bumbu utuh. Masak hingga sedap.

4. Masukkan kentang dan wortel. Masak hingga agak empuk. Masukkan daging dan tulang sapi beserta kaldunya.

5. Masukkan potongan tomat, gula, garam, lada dan kaldu bubuk secukupnya. Tes rasa, jika sudah pas, angkat.

3 dari 3 halaman

Resep Sup Tunjang ala Rumahan

11 resep sup iga gurih dan empuk cocok untuk menu makan malam

©2021 Merdeka.com

Bahan:

• ½ kg tulang iga sapi

• 1 buah tomat potong

• 2 batang daun bawang iris halus

• ½ sdm pala

• 3 tangkai daun seledri iris

• Garam secukupnya

• 4 siung bawang putih

• ½ sdm merica

Cara membuat:

1. Langkah pertama, masak tulang iga sampai empuk.

2. Setelah itu, tumis bumbu halus hingga harum, lalu masukkan ke rebusan tulang.

3. Langkah selanjutnya, tambahkan daun bawang, seledri, lalu angkat setelah mendidih.

4. Taburi dengan bawang goreng.

5. Sup tunjang siap disajikan.

Resep Sup Tunjang Spesial

Bahan:

• tulang iga sapi 1 kg

• 2 batang bawang daun polong

• 2 buah tomat

• 2 buah wortel ukuran sedang ( iris tipis )

• 200 gr kentang ( potong dadu )

• 2 batang seledri ( iris halus )

• air secukupnya

• minyak goreng untuk menumis secukupnya

Bumbu sup tunjang :

• Bawang merah 3 butir

• Bawang putih 3 siung

• 3 butir kemiri

• 1/2 sendok teh merica bubuk

• Ketumbar

• Jahe

• Pala 2 biji

• 2 sendok makan gula pasir

• Garam secukupnya

• Kayu manis

• Cengkeh 2 biji

• Seledri secukupnya

Cara membuat:

1. Pertama, Rebus tulang iga sapi dalam air mendidih hingga matang.

2. Setelah itu, haluskan bawang merah, bawang putih dan kemiri.

3. Panaskan sedikit minyak goreng lalu tumis bumbu halus hingga harum.

4. Langkah selanjutnya, tuang air secukupnya lalu diamkan sampai mendidih.

5. Masukkan wortel dan kentang ke dalam rebusan bumbu, tunggu sampai setengah matang.

6. Kemudian masukkan tulang iga sapi yang sudah direbus.

7. Tambahkan gula pasir, garam dan merica bubuk, aduk rata dan bumbu di atas.

8. Matikan api lalu masukkan tomat, seledri dan irisan bawang daun polong. Angkat dan sajikan dalam mangkuk saji.

[jen]

Adblock test (Why?)


Resep Sup Tunjang Bening Khas Riau yang Enak dan Simpel, Bikin Nagih | merdeka.com - Merdeka.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...