Suara.com - Bebek bumbu hitam merupakan hidangan khas Madura yang memiliki cita rasa pedas dan gurih. Ingin tahu cara membuat dan resep bebek bumbu hitam?
Di laman cookpad, Dapur Bunda Ai membagikan resep bebek bumbu hitam khas Madura yang bisa dibuat sendiri di rumah. Simak ya!
Bahan-bahan:
- 1 kg Daging Bebek
- 1 kg Hati Bebek
- 1 buah Jeruk Nipis
- Bumbu halus
- 25 siung bawang merah
- 10 siung bawang putih
- 20 buah cabe merah keriting
- 20 buah cabe rawit merah
- 3 butir kemiri
- 2 batang sereh (Ambil bagian putihnya saja)
- 10 lembar daun jeruk (buang batang tengahnya)
- 2 ruas lengkoas
- 1 ruas Kunyit
- 2 ruas jahe
- 1 sdt ketumbar butiran
- 1/2 sdt lada butiran
- 1 bungkus kecil Asem jawa
- Secukupnya garam, penyedap rasa dan gula putih
- Air
- Minyak Goreng
Cara membuat:
- Cuci bersih bebek dan hatinya. Potong-potong sesuai selera. Lalu kucuri dengan jeruk nipis, diamkan sekitar 30 menit, bilas kembali. Siapkan bumbu halus.
- Larutkan asam dengan 4-5 sdm air, ambil airnya saja.
- Tumis bumbu halus hingga harum dengan sedikit minyak goreng. Kemudian masukan daging bebek nya, aduk rata hingga daging berubah warna pucat.
- Kemudian tuang air, beri garam, penyedap dan gula. Masukan juga air asam jawanya.
- Masak daging bebek sekitar 40 menit, kemudian baru masukan hatinya.
- Masak lagi sekitar 15-20 menit atau sampai empuk dan air menyusut. Aduk sesekali.
- Setelah itu pisahkan daging dan hati dengan bumbunya.
- Selanjutnya, panaskan minyak goreng.
- Goreng daging bebek dan hatinya hingga matang kecoklatan. Angkat, sisihkan.
- Untuk bumbu hitamnya, tambahkan sisa bumbu ungkep dengan minyak bekas mengoreng.
- Masak dengan api kecil sambil terus diaduk2 sekitar 30mntan sampai berubah menghitam.
- Hati-hati gosong ya. Jangan lupa cek rasanya. Jika sudah pas, angkat.
- Sajikan bebek bersama bumbu hitamnya.
Jumlah: 4 porsi
Lama pengerjaan: 60 menit
Itulah resep bebek bumbu hitam khas Madura yang punya cita rasa pedas dan gurih. Selamat mencoba membuat di rumah ya.
Resep Bebek Bumbu Hitam Khas Madura, Pedas dan Gurih! - Suara.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar