KOMPAS.com - Beragam protein bisa diolah menjadi rendang termasuk usus ayam.
Cara membuat rendang usus ayam mirip dengan rendang daging. Namun, rendang usus ayam ini dibuat versi basah artinya masih ada kuah santan kentalnya.
Kamu dapat membuat rendang basah usus ayam seperti buku "Aroma Rasa Kuliner Indonesia: Aneka Olahan Rendang" oleh Lilly T. Erwin terbitan Gramedia Pustaka Utama berikut.
Baca juga: Tips Olah Usus Ayam agar Bersih dan Tidak Bau
Bahan (5 porsi)
- 500 gram usus ayam, cuci bersih dan tiriskan
- 500 ml air untuk merebus
- 50 gram kelapa parut, sangrai
- 400 ml santan
Bumbu halus
- 3 sdm irisan cabai merah
- 3 sdm irisan bawang merah
- 2 sdm irisan bawang putih
- 1 sdt irisan jahe
- 1 sdm kemiri giling
Bumbu lain
Terima kasih telah membaca Kompas.com.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 sdm gula merah
- 1 sdm air asam jawa
- 1 batang serai, memarkan
Baca juga: Cara Masak Usus Ayam yang Enak, Coba Resep Usus Mercon
Cara membuat rendang usus ayam
- Masak air. Masukkan usus ayam, rebus selama 45 menit. Buang airnya, tiriskan usus. Gulung usus menjadi beberapa buah.
- Panaskan wajan. Masukkan bumbu halus, bumbu lain, usus, dan santan. Masak hingga santan agak menyusut dan tinggal separuh.
- Masukkan kelapa parut sangrai, aduk agar menyatu dengan bumbu. Angkat. Hidangkan rendang basah usus ayam bersama nasi hangat atau ketupat.
Baca juga: Resep Usus Ayam Kecap, Tambah Cabai agar Sedap
Buku "Aroma Rasa Kuliner Indonesia: Aneka Olahan Rendang" oleh Lilly T. Erwin terbitan Gramedia Pustaka Utama tersedia online di Gramedia.com.
Resep Rendang Usus Ayam ala Rumahan, Pakai Kelapa Parut Sangrai - KOMPAS.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar