Punya nama lain odading, roti goreng bertabur biji wijen sangat mudah ditemukan di mana pun. Masih banyak pedagang yang menjualnya bersama cakwe. Roti goreng wijen terasa manis, biji wijen memberikan sensasi manis.
Sebenarnya cara membuatnya gampang, kok. Penasaran gimana caranya? Simak resep membuat roti goreng wijen di bawah ini!
1. Bahan-bahan yang dibutuhkan
Bahan 1:
- 50 gram tepung terigu protein tinggi
- 50 ml air hangat
- 1 sdt ragi instan
- 1 sdt gula pasir
Bahan 2:
- 330 gram tepung terigu protein tinggi
- 80 gram gula pasir
- 200 ml air hangat
- 1 butir telur
- 1 sdm mentega putih
- 1 sdm susu bubuk
Bahan 3:
- 450 gram tepung terigu protein tinggi
- 150 gram gula pasir
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 100 gram biji wijen
- 250 ml air
- 1 sdt soda kue
- sejumput garam
- minyak goreng secukupnya
2. Campur ragi dengan air hangat
Tuang air hangat ke dalam wadah, lalu masukkan tepung terigu bersama ragi instan, dan gula pasir. Aduk dengan whisk sampai merata dan berbusa. Tutup wadah dan diamkan selama kurang lebih sejam.
Setelah itu, masukkan tepung terigu, gula pasir, dan susu bubuk ke dalam wadah berbeda. Kocok dengan mikser dengan kecepatan sedang sampai tercampur merata.
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editor’s picks
3. Kocok tepung dengan telur dan mentega
Tambahkan telur dan mentega ke dalam adonan tepung, langsung kocok kembali dengan mikser. Tuang air hangat sedikit demi sedikit. Aduk adonan dengan spatula sampai lembut dan kalis.
Selanjutnya, larutkan gula pasir bersama soda kue, air, dan garam. Tambahkan lagi sisa tepung terigu, aduk hingga tercampur merata. Tak perlu pakai mikser, cukup dengan spatula menggunakan teknik aduk balik.
Baca Juga: Resep Roti Kopi ala Roti’O, Lembutnya Terasa Lumer di Dalam Mulut
4. Giling dan potong adonan roti goreng
Masukkan larutan ragi ke dalam adonan tepung tadi. Uleni dengan spatula atau tangan sampai elastis dan kalis. Diamkan adonan roti goreng selama kurang lebih dua jam di wadah yang ditutup kain bersih.
Jika sudah mengembang, giling adonan dengan rolling pin sampai ke ketebalan yang diinginkan. Taburi dengan biji wijen, lalu gilas kembali. Potong adonan berbentuk persegi sampai habis.
5. Goreng roti yang sudah ditaburi biji wijen
Panaskan minyak di wajan sampai mendidih, lalu goreng roti satu per satu hingga matang dan mengembang. Jangan terlalu banyak menggoreng roti dalam satu wajan, supaya bisa mengembang sempurna.
Kalau sudah matang, segera angkat dan tiriskan. Sajikan roti goreng wijen selagi masih hangat dan renyah.
Ternyata membuat roti goreng wijen yang enak gak sesulit yang kamu bayangkan, kan? Selamat mencoba!
Baca Juga: Resep Roti Kroket Goreng ala Korea yang Lagi Viral, Mau Coba?
Resep Bikin Roti Goreng Wijen yang Gurih - IDNTimes.com
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar