Sup bisa jadi masakan praktis untuk menghangatkan tubuh saat sahur ataupun berbuka puasa. Namun, biasanya sup tak bisa dibuat dalam waktu singkat.
Ada beberapa tahapan yang dianggap ribet dan lama. Ulek bumbu, buat kaldu, potong bahan, lalu masak. Tapi ada kok resep sup sederhana hanya dengan tiga bahan utama saja. Murah, meriah, gampang dibuat, dan pastinya enak.
Berikut resep praktis sup telur 3 bahan
Bahan:
2 buah wortel, potong kotak-kotak kecil
1 batang daun bawang, iris tipis
1 butir telur, kocok lepas
Bumbu:
Bawang putih, cincang halus
Penyedap rasa
Garam
Gula
Persiapan lain:
300 ml Air atau kaldu secukupnya
minyak wijen (opsional)
Cara membuat:
1. Siapkan air dalam panci. Didihkan. Masukkan penyedap rasa dan bawang putih cincang halus.
2. Masukkan wortel, rebus sampai matang dan empuk.
3. Siapkan telur yang sudah dikocok. Kemudian, tuangkan telur sedikit demi sedikit ke dalam panci sup sembari aduk cepat agar telurnya jadi berserabut. Tuangkan kembali telur lalu aduk. Lakukan sampai adonan telur habis.
4. Tambahkan daun bawang. Didihkan.
5. Sesuaikan rasa dengan garam dan gula. Matikan api, lalu tambahkan setetes minyak wijen, aduk rata.
6. Sajikan dengan nasi panas.
Resep Praktis Sahur : Sup Telur 3 Bahan - CNN Indonesia
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar