Rechercher dans ce blog

Senin, 12 April 2021

Resep Es Blewah Rumput Laut Segar, Tambah Sari Kelapa Lebih Nikmat - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Blewah merupakan salah satu buah yang banyak dicari saat puasa tiba. Biasanya jadi bahan pembuatan minuman segar, bisa dicampur dengan bahan makanan lain.

Kalau ingin menyantap takjil segar, olah blewah jadi minuman dingin alias es.

Kali ini, blewah dapat dipadukan dengan rumput laut seperti tertera pada buku "Resep Es Buah Paling Gampang" (2013) oleh Dapoer 2 Iboe terbitan Gramedia Pustaka Utama.

Baca juga: Resep Kolang-kaling Es Krim, Takjil Kekinian

Bahan:

  • 250 gram blewah, serut memanjang
  • 150 gram sari kelapa, siap beli, tiriskan
  • 200 gram manisan rumput laut warna hijau, siap pakai
  • 75 gram kolang-kaling warna merah, potong membujur 2 bagian
  • 50 gram biji selasih yang sudah mengembang, siap pakai

Bahan sirop (aduk rata):

  • 150 ml air
  • 500 ml air perasan jeruk manis
  • 200 gram gula pasir
  • 2 tetes pewarna oranye

Bahan pelengkap:

  • Es batu, serut
  • 2 sdm susu kental manis, siap pakai

Baca juga: Resep Es Coklat Cincau, Tambah Kelapa Muda Serut Lebih Segar

1. Susun daging buah blewah, sari kelapa, manisan rumput laut, kolang-kaling, dan biji selasih dalam gelas saji. Siram dengan sirop.

2. Tambahkan pelengkap. Sajikan segera.

Buku "Resep Es Buah Paling Gampang" (2013) karya Dapoer 2 Iboe terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com.

Let's block ads! (Why?)


Resep Es Blewah Rumput Laut Segar, Tambah Sari Kelapa Lebih Nikmat - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...