Rechercher dans ce blog

Senin, 22 Mei 2023

Resep Kembang Tahu Jahe 6 Bahan, Pakai Agar-agar dan Susu Kedelai - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Kembang tahu, tahok, atau wedang tahu bisa dibuat lebih praktis menggunakan agar-agar dan susu kedelai. 

Minuman ini cocok diminum saat musim hujan dan pancaroba, untuk meningkatkan daya tahan tubuh sekaligus menghangatkan badan. 

Simak resep kembang tahu praktis enam bahan dari buku "Aroma Rasa Kuliner Indonesia - Wedang Hangat" karya Lily T. Erwin (2010) Penerbit PT. Gramedia Pustaka Utama. Minuman ini bisa untuk lima porsi. 

Resep kembang tahu jahe

Bahan: 

  • 300 ml susu kedelai
  • Setengah sdt agar-agar bubuk bening
  • 50 gram jahe parut, peras
  • 150 gram gula merah
  • 500 ml air
  • 2 lembar daun pandan, simpulkan

Cara membuat kembang tahu jahe: 

1. Rebus susu kedelai, daun pandan, dan agar-agar. Masak sampai mendidih, dinginkan dan biarkan kaku. 

2. Rebus air dan gula merah hingga mendidih, saring, masukkan air jahe. 

3. Siapkan mangkuk atau cangkir, sendokkan kembang tahu, tuangkan air jahe. 

Buku "Aroma Rasa Kuliner Indonesia - Wedang Hangat" karya Lily T. Erwin (2010) Penerbit PT. Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Resep Kembang Tahu Jahe 6 Bahan, Pakai Agar-agar dan Susu Kedelai - KOMPAS.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...