Saat berpuasa, kebutuhan gizi harian harus tetap terpenuhi. Mulai dari karbohidrat, serat, protein nabati, hingga protein hewani jangan sampai terlewat.
Tapi, kadang orang menganggap protein hewani sulit diolah dan tidak cocok untuk menu puasa. Padahal, ada telur yang termasuk sebagai sumber protein hewani.
Telur adalah salah satu makanan bergizi tinggi, tapi mudah diolah. Telur bisa jadi menu berbuka atau sahur yang nikmat dan lezat.
Anda bisa sontek beberapa resep telur yang bisa diolah untuk berbuka maupun sahur. Enak, bergizi, dan serba sat-set. Berikut beberapa rekomendasi resepnya.
1. Resep scrambled egg spesial kesukaan Ratu Elizabeth
Tak ada salahnya berbuka dengan scrambled egg yang bisa mengganjal perut hingga Anda selesai tarawih. Resep ini bisa diaplikasikan untuk dua porsi di rumah.
Bahan:
3 butir telur
1 sdm susu
garam secukupnya
1 sdm mentega atau minyak zaitun extra-virgin
1 sdt kulit lemon parut halus
sejumput pala halus
lada hitam yang baru dipecah, secukupnya
irisan daun bawang untuk disajikan (opsional)
Cara membuat scrambled egg bisa dilihat di sini.
2. Telur puyuh balado dengan kentang
Ilustrasi. Balado telur puyuh bisa jadi menu sehat saat sahur. (Raw Pixel)
|
Makanan ini bisa dibilang comfort food sebagian besar orang. Enak, pedas, gurih, dan terasa makin lezat saat dinikmati dengan nasi panas.
Makanan ini juga awet tahan lama. Cukup simpan di kulkas, lalu hangatkan setiap kali ingin menyantap.
Berikut resep telur puyuh balado kentang yang cocok untuk makan sahur atau berbuka.
Bahan:
2 buah kentang, kupas dan cuci bersih
15 butir telur puyuh
2 lembar daun jeruk
2 lembar daun salam
1 batang serai, geprek
gula secukupnya
garam secukupnya
kaldu secukupnya
air secukupnya
Bumbu halus:
5 siung bawang merah
5 siung bawang putih
6 cabai merah tanjung
5 cabai merah keriting (opsional jika ingin pedas)
1 buah tomat
4 butir kemiri
Cara membuat kentang balado telur puyuh bisa dilihat di sini.
3. Rolade tahu telur
Rolade tahu telur cocok sebagai menu berbuka. Selain enak, makanan ini juga bisa Anda simpan berminggu-minggu untuk jadi stok frozen food.
Bahan:
1 bungkus tahu putih
1 buah wortel, cincang halus
1 buah daun bawang, iris-iris
3 butir telur
3 sdm tepung terigu
lada bubuk secukupnya
garam secukupnya
penyedap rasa secukupnya
minyak goreng secukupnya
Bumbu halus:
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
penyedap rasa secukupnya
Cara membuat rolade tahu telur bisa dilihat di sini.
(tst/asr)Rekomendasi Resep Menu Buka Puasa dan Sahur dari Telur yang Praktis - CNN Indonesia
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar