KARAWANGPOST - Membuat masakan enak dan nikmat itu bisa dilakukan sendiri, salah satunya resep masakan yang satu ini selain mudah bahannya pun sangat banyak untuk didapatkan.
Sup Kelapa merupakan salah satu masakan yang unik dengan bahan dasar buah kelapa, bisa di sajikan dengan porsi besar untuk dinikmati bersama anggota keluarga.
Tidak perlu keahlian khusus untuk membuat sajian ini, hanya diperlukan membaca secara teliti baik bahan-bahan yang diperlukan serta langkah dan cara membuatnya.
Baca Juga: Farhat Abbas Deklarasikan Diri Sebagai Presiden 2024, Siap Gantikan Joko Widodo
Dibawah ini adalah bahan-bahan dan cara membuat Sup Kelapa. Simak dan ikuti langkah-langkah berikut ini:
Bahan-bahan:
- 1 buah kelapa muda, kerok dagingnya, sisakan tempurungnya
- 2 sdm minyak goreng
- 1 buah bawang bombay, iris
- 200 gram cumi, potong bentuk korek api
- 300 gram daging ikan kakap, potong dadu
- 300 gram udang, belah punggungnya
- 2 batang serai, memarkan
- 3 lembar daun jeruk
- 3 cm jahe, memarkan
- 1 liter air
- 1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdm ROYCO rasa ayam
- 1 buah tomat, potong-potong
- 2 sdm air jeruk nipis
Baca Juga: Kecam Netizen Sherina Munaf Malah Diserang Balik Netizen
Cara Membuat:
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga harum, masukkan cumi, udang, serai, daun jeruk, dan jahe. Masak hingga udang berubah warna.
- Masukkan air, garam, merica bubuk, dan ROYCO rasa ayam, didihkan.
- Setelah mendidih masukkan tomat, air jeruk nipis, dan kelapa muda, masak sebentar, angkat.
- Tuangkan sup ke dalam tempurung kelapa atau mangkuk sup.
- Sajikan hangat.
- Untuk 4 orang
Demikian resep dan cara membuat Sup Kelapa yang bisa dibuat dan diaplikasikan di rumah sendiri. Dengan bumbu dan resep yang sangat mudah, ini bisa jadi referensi untuk sajian keluarga, selamat mencoba.***
Resep dan Cara membuat Sup Kelapa, Berani Mencoba? - Karawang Post - Karawang Post
Read More
Tidak ada komentar:
Posting Komentar