Rechercher dans ce blog

Jumat, 22 Oktober 2021

14 Resep Masakan Rumahan untuk Seminggu, Spesial Menu Warteg Buat Tanggal Tua - HaiBunda

Jakarta -

Sudah hampir memasuki akhir bulan nih, Bunda. Agar uang bulanan tetap cukup sampai hari gajian, Bunda butuh masakan rumahan yang lezat dengan modal hemat, nih.

Beberapa orang sangat mendambakan menu makanan yang ada di Warung Tegal atau warteg, Bunda. Selain harganya yang murah, menu warteg juga terbilang sangat simpel dan sederhana, lho.

Resep masakan rumahan seminggu menu warteg

Bunda ingin coba membuat masakan khas warteg yang murah dan simpel? Jangan khawatir ya, Bunda. Berikut ini Bubun bantu rangkumkan resep dan cara membuat aneka menu warteg mengutip dari berbagai sumber.


Hari Pertama

Hari pertama bikin menu favorit yang ada di warteg yuk, Bunda. Ada resep sambal goreng kentang ati ampela dan sayur sop yang nikmat, nih.

1. Sambal goreng kentang ati ampela

Bahan:

  • 4 buah kentang
  • 7 pasang ati ampela
  • 2 batang serai
  • 3 cm lengkuas, digeprek
  • 3 cm jahe, digeprek
  • Daun salam dan daun jeruk secukupnya
  • 100 ml air santan cair (santan instan 65 ml + air)

Bahan halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 10 buah cabe merah keriting
  • 4 butir kemiri
  • 3 cm kunyit
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
  • Gula secukupnya

Cara membuat:

  1. Ati dan ampela direbus dengan sedikit garam, lalu dipotong-potong, sisihkan.
  2. Kentang dikupas, cuci lalu dipotong kotak kecil, kemudian digoreng.
  3. Tumis bumbu halus sampai harum, aduk rata.
  4. Masukkan jahe, serai, daun salam dan daun jeruk, aduk-aduk.
  5. Tuang santan cair, aduk rata kembali.
  6. Masukkan kentang dan ati ampela, aduk aduk.
  7. Masak sambil sesekali diaduk hingga air santan meresap.
  8. Angkat dan sajikan.

2. Sayur sop

Bahan:

  • 500 gram daging ayam tanpa lemak, potong sesuai selera
  • 2 buah wortel, iris bulat tipis
  • 3 buah kentang, potong dadu
  • 1/2 bungkul kembang kol, iris
  • 1 bungkul brokoli, iris sesuai selera
  • 3 batang daun bawang, iris 2 cm
  • 3 batang daun seledri, potong-potong
  • 100 gram makaroni, rendam air panas
  • Bawang goreng, sesuai selera
  • 1 liter air

Bumbu:

  • 5 siung bawang putih, memarkan dan iris tipis
  • 3 siung bawang merah, iris tipis
  • 1 sdm merica, haluskan
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Kaldu ayam bubuk, sesuai selera

Cara membuat:

  1. Panaskan air, kemudian rebus ayam hingga empuk dan matang, Bunda. Angkat dan tiriskan.
  2. Masak kembali air sisa rebusan ayam dan tambahkan 500 ml air lagi.
  3. Tumis bumbu hingga aromanya harum. Angkat lalu masukkan ke dalam air kaldu.
  4. Masukkan kentang dan wortel. Tunggu hingga keduanya empuk dan matang.
  5. Setelahnya, masukkan seledri, dan bawang, kembang kol, dan brokoli. Masukkan juga makaroni dan ayam yang sudah matang ke dalam sayur sop, Bunda.
  6. Masak hingga semua sayur matang dan bumbunya meresap. Kemudian tambahkan bawang goreng agar sayur sop lebih gurih dan nikmat.
Banner 14 Resep Masakan Serba Murah

Hari Kedua

Hari selanjutnya, Bunda bisa bikin ayam goreng lengkuas dan tumis sayur sawi yang nikmat. Dijamin enggak bikin kantong jebol, Bunda.

1. Ayam goreng lengkuas

Bahan:

  • 100 gram lengkuas muda, parut
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 sdt air asam
  • 1 ekor ayam kampung, potong 4 bagian
  • 200 ml air
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu yang dihaluskan:

  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 ruas jari kunyit
  • 2 sdt garam

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan semua bumbu lainnya. Lalu masukkan ayam kampung, aduk rata. Tuang air, masak hingga agak mengering.
  2. Panaskan minyak goreng, goreng ayam hingga mengering dan goreng bumbu ayam hingga kuning kecokelatan. Angkat.
  3. Sajikan ayam goreng selagi hangat. Tambahkan sambal dan lalapan untuk anggota keluarga lainnya.

2. Tumis sawi

  • 2 sdm minyak goreng
  • 1 buah bawang bombai, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, iris tipis
  • 5 buah cabai merah, iris serong
  • 250 gram sawi
  • 1 sdt merica bubuk
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak di wajan, tumis bawang bombai, bawang putih, dan cabai merah hingga harum.
  2. Tambahkan sawi, aduk rata.
  3. Masukkan merica, garam, dan gula pasir, masak hingga semua bahan matang. Angkat dan sajikan dengan hangat.

Hari Ketiga

Masih ingin menyantap masakan khas warteg, Bunda? Hari ini bisa masak kikil pedas dengan tumis kangkung yang lezat, lho.

1. Kikil pedas

Bahan:

  • 250 gram kikil sapi
  • 3 sdm minyak untuk menumis
  • Garam secukupnya
  • 1/2 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt kaldu sapi bubuk
  • 250 ml air

Bumbu yang diiris tipis :

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 3 buah cabai hijau besar
  • 3 cm jahe
  • 4 batang serai, iris bagian putihnya
  • 3 lembar daun jeruk

Cara membuat :

  1. Rebus kikil beberapa kali sampai kikil empuk, ganti air rebusan tiap kali merebus. ika sudah empuk, potong-potong, sisihkan.
  2. Tumis bumbu iris dalam minyak panas sampai harum dan matang, lalu masukkan kikil.
  3. Bumbui dengan garam, gula pasir, dan kaldu sapi bubuk, aduk rata, lalu tambahkan air.
  4. Masak sampai matang, aduk sesekali sampai air rebusan habis. Angkat kikil, dan hidangkan.
  5. Kikil pedas siap disantap.

2. Tumis kangkung terasi

Bahan:

  • 200 gram kangkung
  • 50 gram teri asin goreng
  • 3 sdm minyak goreng untuk menumis
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 batang serai, iris
  • 2 cm jahe, memarkan
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya merica bubuk
  • Secukupnya gula pasir

Bumbu halus:

  • 5 buah cabai merah besar
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 sdt terasi matang
  • 1 buah tomat

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus bersama daun jeruk, serai, dan jahe hingga harum.
  2. Masukkan kangkung, aduk rata.
  3. Masukkan garam, merica bubuk, dan gula pasir, aduk rata.
  4. Masak sampai kangkung layu.
  5. Tambahkan teri asin goreng, aduk merata dan angkat. Tumis kangkung terasi sederhana siap disajikan.

Klik baca halaman berikutnya untuk melihat resep menu warteg yang lainnya ya, Bunda.

Bunda, saksikan juga video resep ayam teriyaki berikut ini:

[Gambas:Video Haibunda]

Adblock test (Why?)


14 Resep Masakan Rumahan untuk Seminggu, Spesial Menu Warteg Buat Tanggal Tua - HaiBunda
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...