Rechercher dans ce blog

Sabtu, 24 April 2021

Resep Crumpet Telur Lezat, Pilihan Menu Brunch yang Lezat! - IDNTimes.com

Nama crumpet mungkin masih belum populer sebagai menu sajian. Faktanya crumpet merupakan olahan yang menjadi kombinasi antara pancake dan english muffin.

Bentuknya bulat dengan diameter yang tak terlalu besar. Menu ini banyak disajikan untuk beragam cita rasa, dari mulai manis hingga savory.

Salah satu varian crumpet mudah untuk dicoba di rumah adalah crumpet telur yang lezat. Ingin mencicipinya juga? Yuk, coba buat lewat resep lengkapnya di bawah ini.

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Crumpet Telur Lezat, Pilihan Menu Brunch yang Super Simpel!thesun.co.uk

Bahan-bahan:

  • 3 butir telur
  • 50 ml susu segar
  • 6 crumpet
  • 250 gram tomat ceri yang dipotong menjadi 2 bagian
  • Minyak sayur secukupnya
  • 40 gram keju cheddar parut
  • 2 buah alpukat kecil yang sudah matang, iris tipis

2. Menggoreng telur bersama crumpet

Resep Crumpet Telur Lezat, Pilihan Menu Brunch yang Super Simpel!smartblend.co.uk

Sebagai langkah awal, kamu dapat mempersiapkan wadah berisi telur dan susu untuk dikocok bersama. Lalu, goreng telur dan letakan crumpet di atasnya agar menyatu dengan sempurna.

Pastikan wajan yang digunakan telah diberikan minyak sayur agar tak lengket. Jika sudah, kamu dapat menyisihkannya.

Lanjutkan membaca artikel di bawah

Editor’s picks

Baca Juga: 5 Kreasi Olahan Berbahan Roti Crumpet, Cocok untuk Menu Sarapan!

3. Memanggang tomat di dalam oven

Resep Crumpet Telur Lezat, Pilihan Menu Brunch yang Super Simpel!bonappetit.com

Untuk proses pemanggangan tomat, kamu dapat meletakan tomat ceri yang telah dipotong setengah pada loyang telah disediakan. Tutuplah dengan foil dan masukan ke dalam oven. Panggang hingga tomat pun matang sempurna. Fungsi foil adalah untuk menjaga tomat tetap hangat meski telah dikeluarkan dari oven.

4. Memanggang crumpet dengan parutan keju

Resep Crumpet Telur Lezat, Pilihan Menu Brunch yang Super Simpel!amummytoo.co.uk

Setelah crumpet selesai digoreng bersama dengan telur, kamu dapat memanggangnya kembali sesaat. Namun, sebelum itu pastikan untuk menaburkan parutan keju di atasnya terlebih dahulu. Pangganglah hingga kejunya meleleh dengan baik. Lalu, dapat diangkat dan disisihkan.

5. Sajikan crumpet telur selagi hangat

Resep Crumpet Telur Lezat, Pilihan Menu Brunch yang Super Simpel!eatsmarter.com

Kamu dapat langsung menyajikan crumpet telur setelah proses pemanggangan selesai. Sajikan crumpet bersama dengan tomat ceri panggang. Jangan lupa tambahkan saus pelengkap agar cita rasanya semakin lezat. Menu ini lebih sedap disajikan hangat.

Kamu dapat membuat menu ini dengan cara yang tak kalah mudah dan bahan-bahan yang mudah diperoleh. Cocok untuk menu brunch andalan!

Baca Juga: Resep Omelette Muffin yang Menggugah Selera, Gak Selalu Manis!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Let's block ads! (Why?)


Resep Crumpet Telur Lezat, Pilihan Menu Brunch yang Lezat! - IDNTimes.com
Read More

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resep Sup Kepiting Asparagus, Masak dengan Slow Cooker - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sop kepiting sering ditemui di restoran chinese food,  kamu bisa membuatnya sendiri di rumah memakai  slow cooker . Sop kep...